Hitekno.com - Belum lama ini unggahan salah satu Dosen Fisipol Universitas Gadjah Mada, Abdul Gaffar Karim viral di Facebook.
Dalam unggahannya tersebut dosen tersebut bercerita saat mengajar di salah satu perguruan tinggi ia mendapati mahasiswinya buru-buru untuk maju presentasi terlebih dahulu.
Saat bertanya alasanya, mahasiswa tersebut tengah buru-buru karena ia membawa anaknya ke kampus dan sedang menangis di luar kelas.
Baca Juga: Petunjuk Tak Biasa, Netizen Temukan Jalan Menuju Surga di Google Maps
Mengetahui hal itu, ia menyuruh mahasiswanya membawa anaknya masuk ke kelas. menurutnya setiap anak memiliki hak untuk bersama ibunya.
''Lah, bawa saja masuk ke sini. Ikut di kelas. Itu adalah hak dia untuk bersamamu. Kita buat kelas ini ramah anak'' katanya dalam statusnya.
Berkat perkataanya, mahasiswa tersebut membawa bayi perempuan yang masih berumur 3-4 bulan.
Baca Juga: Asyik Main PUBG, Pria Ini Meninggal Usai Tak Sengaja Tenggak Cairan Kimia
Tak hanya itu saja, ia juga memanggil mahasiswa tersebut mendekat dan mengatakan bersedia menggendong anaknya karena ibunya akan presentasi.
''Sini, kamu mau presentasi kan? Sini kugendong anakmu'' lanjut dosen Abdul Gaffar Karim.
Ia bahkan menyimak presentasi mahaiswanya dengan menggendong bayi perempuan tersebut
Baca Juga: Cewek Cantik Ini Minta Edit Foto ke Netizen, Hasilnya Malah Kocak Abis!
Bahkan dalam ceritanya ia mengatakan bahwa ''Lecturing and baby-sitting, why not. Seorang pendidik harus punya kendali penuh atas proses belajar bukan?'' tulisnya.
Dalam unggahan di Facebook tersebut, ia juga menyertakan potret dirinya mengenakan kemeja hijau menggendong bayi perempuan di dalam kelas.
Sontak unggahan yang dibuat Abdul Gaffar Karim di Fcebook ini menuai pujian dari netizen.
Baca Juga: Viral di Facebook, Sosok Gadis Cantik Ini Bangga Jadi Pembersih Jalan
''MasyaAllah keren, antimainstream'' tulis netizen di unggahan tersebut.
''Kelas yg ramah anak,...humanis. I like it.'' puji netizen pasa unggahan yang sudah dibagikan ribuan kali.
''Mantap! Salut Prof!!!'' komentar salah satu netizen di Facebook''
Unggahan dosen Fisipol UGM, Abdul Gaffar Karim ini viral disukai lebih dari 8,4 ribu dan dibagikan sebanyak 2,6 ribu kali.