Hitekno.com - Empat vila mewah yang ada di atas mal atau pusat perbelanjaan membuat netizen salfok (salah fokus) serta berimajinasi kocak. Didesain dengan ruang terbuka hijau, vila mewah yang ada di atas gedung bisa membuat orang langsung terpana.
Sebuah fanspage Facebook bernama Sarcastic Aunty membagikan pemandangan unik mengenai desain pusat perbelanjaan di China.
Postingan yang dibagikan berhasil membuat netizen heboh setelah mendapatkan lebih dari 1.500 Like dan puluhan komentar dari netizen.
Baca Juga: Sering Muncul di Sinetron, Netizen Ungkap Fakta Mengejutkan Rumah Mewah Ini
Penampakan vila hampir mirip dengan Cosmo Park yang berlokasi di atas Thamrin City Mall, sebuah pusat perbelanjaan murah di super blok Thamrin City di Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Jika jumlah rumah di atas Thamrin City Mall cukup banyak, vila di atas mal ini hanya berjumlah empat buah saja.
Meski hanya berjumlah empat, namun vila didesain dengan halaman sangat luas lengkap dengan lapangan serta ruang terbuka hijau yang bisa digunakan untuk bermain bulu tangkis.
Baca Juga: Habis Kebanjiran, Rumah PewDiePie Malah Kemalingan
Di sampingnya juga ada panel tenaga surya sebagai tambahan listrik cadangan yang ramah lingkungan.
Bukan hoaks, gambar 4 vila mewah di atas mall memang ada di China, tepatnya di atas Jiutian International Plaza, sebuah pusat perbelanjaan di Zhuzhao, China.
Dikutip dari China Daily, salah satu gedung mal dan vila akan digunakan sebagai kantor bagi 160 karyawan pengelola real estate.
Baca Juga: Menjelajah Rumah Bekas Bandar Narkoba, Netizen Kaget dengan Temuan Ini!
Sebagian vila mewah lainnya akan digunakan sebagai tempat premium bagi petinggi perusahaan.
Zhuzhou bersama dengan 33 kota lain dipilih sebagai "Kota Taman Tingkat Nasional" oleh pemerintah China pada tahun 2008.
Kota tersebut dianggap memenuhi aturan yang menyediakan ruang terbuka hijau setidaknya 45 meter persegi bagi bangunan yang memiliki kurang dari 12 lantai.
Baca Juga: Tolak Digusur, Rumah Ini Bertahan Menempel di Belakang Apartemen
Vila mewah di atas mal ini memancing netizen untuk berimajinasi dan berkomentar kocak.
Bahkan terdapat netizen yang menyamakan bangunan tersebut sama seperti desain bangunan di PUBG.
"Cuma aku saja yang merasakannya atau rumah itu memang seperti bangunan yang ada di PUBG?" komentar Asib Ahmed.
"Sangat menyenangkan, mereka hanya perlu turun ke bawah untuk membeli bahan makanan dan jalan-jalan ke mal!" kata Hyo Bernabe.
"Sepertinya cuma Harry Potter yang dapat memarkirkan mobilnya di depan vila..Lol," canda Young C.
Itulah tadi empat vila mewah di atas mal yang membuat netizen heboh, bagaimana pendapat kamu?