Situs Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Diretas, Dipajang Gambar Anak STM

Dalam gambar tersebut juga tertulis "Respect or STM".

Agung Pratnyawan | Husna Rahmayunita

Posted: Kamis, 19 Desember 2019 | 12:11 WIB
Situs Pengadilan Negeri Jakarta Pusat diretas. (Twitter/ @AfdalMhd)

Situs Pengadilan Negeri Jakarta Pusat diretas. (Twitter/ @AfdalMhd)

Hitekno.com - Situs resmi Sistem Informasi Penelusuran Perkara Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (SIPP) diretas, pada Kamis (19/12) pagi. Peretas mengganti tampilan dari situs tersebut menjadi gambar anak STM.

Ketika diakses laman sipp.pn-jakartapusat.go.id, menampilkan ilustrasi belatar belakang putih yang menggambarkan seseorang yang memakai baju putih abu-abu menutupi wajahnya. Ia membawa bendera merah putih.

Dalam gambar tersebut juga tertulis "Respect or STM". Sementara di bagian bawah layar terdapat tulisan "Tertangkap beroeasi dihukum penjara, korupsi berjuta masih berkuasa".

Baca Juga: Ditangkap Karena Foto Bawa Bendera, Akun Instagram Anak STM Ini Menghilang

Ada pula tautan terkait pemberitaan soal dakwaan si pembawa bendera saat kerusuhan di Gedung DPR, Dede Lutfi Alfiandi alias Dede.

Dapat diketahui kalau maksud dari peretas ini adalah memasang gambar anak STM pada situs Pengadilan Negeri Jakarta Pusat sebagai protesnya akan kasus yang menimpa Dede Lutfi Alfiandi.

Situs Pengadilan Negeri Jakarta Pusat diretas. (Twitter/ @AfdalMhd)
Situs Pengadilan Negeri Jakarta Pusat diretas. (Twitter/ @AfdalMhd)

Ditelusuri HiTekno.com, sekira pukul 12.00 WIB, Situs resmi Sistem Informasi Penelusuran Perkara Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (SIPP) tidak bisa diakses.

Baca Juga: Polisi Bantah Terlibat dalam Grup WhatsApp Anak STM

Sampai berita ini dimuat, situs Pengadilan Negeri Jakarta Pusat masih belum bisa diakses. Diduga karena akse peretas yang mengganti tampilannya dengan gambar anak STM. (Suara.com)

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB