Hitekno.com - Sering kali terjadi kisah viral beli sepeda motor dengan uang tabungan, bahkan dengan uang receh. Seperti ini yang belu Yamaha Nmax dengan uang receh.
Bagi seorang pedagang, uang tentu saja tetaplah uang. Mau uang fisik maupun digital tetap berharga, termasuk uang receh.
Selama barang yang dijual laku dengan mata uang yang sah, tentu saja para pedagang tak keberatan untuk melakukan jual beli, bahkan jika uang yang dipakai adalah uang recehan.
Baca Juga: Heboh Emak-Emak Uleg Cabai ke Muka Terduga Maling di Pasar
Seorang netizen dengan akun Facebook bernama Ifan mengunggah potret suasana jual beli motor di sebuah dealer.
Potret tersebut diunggah pada hari Kamis (9/1/2020) dan ramai dibicarakan netizen lainnya hingga viral di media sosial.
Yang menarik adalah jumlah koin yang dibayarkan lantaran si pembeli memboyong sebuah sepeda motor Yamaha Nmax dengan uang koin logam seribu rupiah.
Baca Juga: Belikan iPhone untuk Anaknya Pakai Uang Receh, Ibu Ini Bikin Terharu!
"2020 Cash NMAX pakai coin 1.000an, gass poll pak'e. Semoga menginspirasi rekan-rekan untuk menabung dan bersedekah tentunya," tulis Ifan.
Dengan banyaknya jumlah koin, praktis penghitungan uang tersebut cukup memakan waktu.
Tak heran, netizen pun malah merasa iba dengan karyawan yang terpotret sedang fokus menghitung jumlah uang tersebut.
Baca Juga: Pengemis Terima Transaksi Digital, Nggak Bisa Lagi Mengelak Tak Ada Receh
"Ngrepotin dahh. Tinggal tukerin di bank dulu apa susahnya," tulis Muhammad Arifin.
"Yang ngitung auto kusut," celetuk Bang Edi.
Itulah kisah yang viral di media sosial, beli sepeda motor Yamaha Nmax dengan uang receh. Bukannya salut, netizen kasihan dengan para karyawan yang menghitungnya. (Suara.com/ Cesar Uji Tawakal).
Baca Juga: Foto Galau Receh di Supermarket Gadis Ini Bikin Netizen Kesel