Desak Menag Fachrul Razi Dicopot, Netizen Gaungkan #GusNadirMenag

Netizen meminta Jokowi mengganti Menteri Agama Fachrul Razi dengan Gus Nadir.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 07 Februari 2020 | 11:16 WIB
Ilustrasi Twitter. (Pixabay/Mizter_X94)

Ilustrasi Twitter. (Pixabay/Mizter_X94)

Hitekno.com - Netizen di media sosial sedang diramaikan kemunculan hashtag #GusNadirMenag. Dalam hashtag ini berisikan permintaan netizen agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengganti Menteri Agama Fachrul Razi.

Netizen menyampaikan permintaan penggantian Menteri Agama Fachrul Razi dengan Rais Syuriah PCI Nahdlatul Ulama Australia Nadirsyah Hosen atau kerap disapa Gus Nadir.

Dari pantauan Suara.com, Jumat (7/2/2020), tagar #GusNadirMenag masuk dalam daftar topik terhangat yang paling banyak dibicarakan di media sosial Twitter. Ribuan cuitan menggunakan tagar tersebut memenuhi linimasa Twitter.

Baca Juga: Klaim Tak Takut Virus Corona, Saaih Halilintar Malah Kena Nyinyir Netizen

Bahkan hashtag #GusNadirMenag bertengger di trending topik Twitter Indonesia sejak pagi.

Publik menilai kinerja Fachrul Razi sebagai Menag harus dievaluasi. Sebab, ia dinilai seringkali membuat kegaduhan publik.

Tagar #GusNadirMenag menggema, publik minta Fachrul Razi diganti (Twitter)
Tagar #GusNadirMenag menggema, publik minta Fachrul Razi diganti (Twitter)

Terkini soal wacana pemulangan 600 WNI eks kombatan ISIS yang memicu kontroversi. Fachrul Razi dinilai gagal menyikapi persoalan tersebut.

Baca Juga: Sepakat Pulangkan WNI Eks ISIS, Fadli Zon Diserang Netizen

Wacana pemulangan WNI eks kombatan ISIS tersebut berawal saat Fachrul Razi menyebut Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) bakal memulangkan 600 warga negara Indonesia yang tergabung dalam ISIS dari Timur Tengah.

Wacana tersebut langsung menuai kontroversi. Berbagai penolakan dari banyak pihak bermunculan, namun tak sedikit pula yang mendukung wacana tersebut.

Netizen mendesak agar Jokowi segera melakukan resuffle kabinet dan mengganti Fachrul Razi. Sosok yang digadang-gadang layak menggantikan Fachrul Razi adalah Gus Nadir.

Baca Juga: Hits Banget, Gaya Penjual Gudeg Jogja Ini Jadi Sorotan Netizen

Rais Syuriah PCNU Australia Nadirsyah Hosen atau Gus Nadir (Twitter)
Rais Syuriah PCNU Australia Nadirsyah Hosen atau Gus Nadir (Twitter)

Gus Nadir menjadi dosen tetap fakultas hukum di Universitas Monash, Australia. Anak dari Ketua Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) selama dua dasawarsa (1981-200) Prof. KH Ibrahim Hosen ini juga aktif menulis buku, hingga kini sudah banyak buku yang ia tulis dan terbitkan.

"Semoga pak @jokowi mendengar aspirasi warganet +62 karena yang menjabat sekarang banyak blundernya dan bikin gaduh melulu," kata @zoelfawzie.

"Butuh orang yang berkompeten untuk menjadi menteri agama. Saya kira gus @na_dirs adalah orangnya," ucap @h_djajapermana.

Baca Juga: Nekat Bikin Prank Virus Corona di Mall, Youtuber Ini Panen Hujatan Netizen

"#GusNadirMenag jadi trending topic lagi hari ini. Ini desakan dari rakyat kepada pak @jokowi untuk segera me-resuffle Menag yang sudah ompong," ungkap @miswanto80.

Itulah keramaian netizen meminta penggantian Menteri Agama Fachrul Razi dengan Gus Nadir melalaui hashtag #GusNadirMenag. Saking ramainya membuat hashtag ini masuk trending topik Twitter. (Suara.com/ Chyntia Sami Bhayangkara).

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB