Sempat Panik, Penyebab Motor Mogok Ini Bikin Netizen Nggak Habis Pikir

Usai dibawah ke bengkel, netizen ini akhirnya tahu mengenai penyebab motornya mogok.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Senin, 17 Februari 2020 | 14:30 WIB
Motor mogok karena cabe. (twitter/rreembulan)

Motor mogok karena cabe. (twitter/rreembulan)

Hitekno.com - Jika biasanya penyebab motor mogok adalah bensin yang habis atau aki yang rusak, motor netizen ini justru mengalami mogok karena cabe. Usai viral di Twitter, netizen dibuat bertanya-tanya mengenai hal ini.

Kejadian yang viral di Twitter ini pertama kali mencuri perhatian usai diunggah netizen dengan akun @rreembulan pada Sabtu (15/2/2020) lalu.

Dalam unggahan tersebut, netizen ini berkisah mengenai motor yang ia kendarai. Mendadak mogok dan tidak bisa di-starter, netizen ini lalu panik dan membawa motornya tersebut ke bengkel.

Baca Juga: Beli Rujak Buah karena Kasihan, Ibu Ini Kena Tipu Isinya Timun Semua

Usai dibawa ke bengkel, netizen ini akhirnya tahu mengenai penyebab motornya mogok. Bukan hal yang besar, rupanya penyebab hal ini cukup sepele.

Saat diperiksa oleh pihak bengkel, mesin motor ini penuh dengan berbagai cabe berukuran panjang. Layaknya dapur, banyak cabe yang keluar dari mesin motor ini. Menurut pihak bengkel, penyebab cabe bisa ada di mesin motornya adalah karena ulah tikus.

Motor mogok karena cabe. (twitter/rreembulan)
Motor mogok karena cabe. (twitter/rreembulan)

Tidak diketahui dengan pasti mengenai bagaimana cabe ini bisa memenuhi mesin motor netizen tersebut. Namun, usai menjadi viral di Twitter banyak netizen dibuat nggak habis pikir dengan kisah satu ini.

Baca Juga: Tak Mau Terkena Minyak Panas, Siswa Pramuka Lakukan Hal Kocak Ini

''Buat tikusnya: Ente kalau mau giling cabe jangan pakai minyak motor, beda minyak bah***'' tulis netizen pemilik akun @spoilagedcapo.

''Kurang kerjaan banget tikus masukin cabe ke motor, mending apa gamau shooting jadi Jerry aja di Tom and Jerry Kids huhu'' komentar akun @creamyyadzz.

Motor mogok karena cabe. (twitter/rreembulan)
Motor mogok karena cabe. (twitter/rreembulan)

''Untung yang masukin cuma cabe, coba roh jahat. Udah kesurupan tuh motor'' balas akun @shdri_.

Baca Juga: Bahaya, Challenge Makan Jelly Sambil Main TikTok Ini Banjir Hujatan

''Tikusnya punya channel ASMR mungkin?'' ungkap akun @sidabariba_jek.

Usai viral di Twitter, unggahan mengenai cabe yang membuat motor mogok ini sudah mendapat lebih dari 7.000 retweets dan lebih dari ratusan balasan netizen.

Baca Juga: Niat Cari Perhatian, Netizen Ini Ketahuan Ambil Foto dari Pinterest

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB