Hitekno.com - Aplikasi karya anak bangsa, Gojek terus berupaya mendukung kesejahteraan mitranya melalu berbagai cara, salah satunya yang tengah berjalan saat ini adalah ''Gojek Swadaya''. Salah satu rangkaian program ini adalah ''Cerdik berwirausaha bareng Gojek Swadaya''.
Rangkaian program Gojek Swadaya ini telah menjangkau lebih dari 2.300 keluarga mitra di seluruh Indonesia, termasuk Yogyakarta. Salah satunya yang baru saja diadakan adalah ''cooking class'' yang ditujukan untuk para istri mitra GoCar dan GoRide yang diadakan di Hotel Jambuluwuk Yogyakarta, Selasa (18/2/2020).
Kelas memasak ini diikuti 150 istri mitra GoRide dan GoCar dan dipandu dengan chef Anton Yanuar. Dalam kelas memasak kali ini, chef Anton memberikan pelatihan membuat Salad Buah dan Ayam Drumstick.
Baca Juga: Santai Obok-obok Dagangan, Penjual Makanan Ini Bikin Netizen Meringis
Tak hanya di Jogja, program ini juga digelar di kota-kota lain di Jawa Tengah seperti Semarang, Jogja dan Solo.
''Melalui program ini, Gojek ingin memberikan dampak sosial dengan mendukung kesejahteraan para mitra kami. Bagaimana kami bisa memberikan pendapatan tambahan yang mendukung mitra dan bisa menjadi bagian dari ekosistem Gojek'' ungkap Arum K. Prasodjo, Head Regional Corporate Affairs Gojek Region Jateng DIY dalam acara temu media.
Keputusan untuk mengikutsertakan usaha kuliner para istri mitra ke dalam ekosistem GoFood diambil terutama karena dampak positif yang diberikan oleh layanan pesan-antar makanan terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara tersebut.
Baca Juga: Heboh Beli BBM Pakai Tandon Air, Netizen: Tinggal Ngopi Dulu!
Menurut hasil riset Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Indonesia (LD FEB Universitas Indonesia) menyatakan ada dampak positif dari teknologi Gojek yang langsung terlihat pada performa bisnis partner UMKM GoFood.
Hal ini tercermin dari bagaimana 72% responden UMKM mengalami kenaikan klasifikasi omzet setelah mereka menggunakan aplikasi khusus manajemen partner (GoBiz); dan 93% responden UMKM mengalami peningkatan volume transaksi setelah mereka menggunakan aplikasi GoBiz.
Dalam acara temu media tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi DI Yogyakarta, Srie Nurkyatsiwi mengungkapkan apresiasinya pada Gojek.
Baca Juga: Awali 2020 dengan Mudah, Gojek Hadirkan 5 Fitur Ini untuk Yogyakarta
''Kami berikan apresiasi atas upaya Gojek yang berkelanjutan ini dalam memberikan akses usaha yang lebih luas kepada para UMKM termasuk istri para Mitra Driver Gojek sehingga mereka dapat memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan ekonomi keluarganya dan juga perekonomian Jogja secara umum.” terangnya dalam acara tersebut.
Selain pelatihan memasak, Gojek akan melakukan pendampingan selama 3 bulan dan memberikan modal awal sebesar Rp 500.000/istri mitra untuk mengembangkan usaha kuliner bagi 50 pendaftar pertama yang mendaftarkan usahanya menjadi merchant GoFood.
Diharapkan program Gojek Swadaya ini bisa membantu para istri mitra mengembangkan skala bisnis kulinernya dan bisa bergabung dengan ekosistem di GoFood.
Baca Juga: Nonton Bareng Gojek, Jadi Apresiasi Awal Tahun untuk Media Jogja
Pasalnya terjadi tren dari partner usaha mikro kecil dan menengah UMKM yang bergabung dengan GoFood secara nasional termasuk di Yogyakarta.
''Rata-rata merchant GoFood atau GoBiz ini mengalami peningkatan omzet 3,5 kali lipat sejak mereka bergabung dan memanfaatkan teknologi ini'' tutup Arum K.Prasodjo.