Gubernur Anies, Ridwan Kamil dan Ganjar Main TikTok, Siapa Paling Heboh?

"Kok malah jadi terlalu ekspresif, saya khawatir ini," kata Najwa Shihab.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 20 Februari 2020 | 12:32 WIB
Viral TikTok Gubernur Ganjar, Ridwan Kamil dan Anies Baswedan (Screenshot Youtube Najwa Shihab)

Viral TikTok Gubernur Ganjar, Ridwan Kamil dan Anies Baswedan (Screenshot Youtube Najwa Shihab)

Hitekno.com - TikTok yang sempat disepelekan, siapa sangka kini jadi populer. Tapi bagaimana jika para Gubernur ikut main TikTok? Apakah bisa seheboh netizen?

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ditantang oleh Najwa Shihab untuk berjoget ala TikTok.

Tiga gubernur ini meladeni tantangan tersebut dan berjoget. Momen tersebut terjadi di acara Satu Dekade Mata Najwa bertajuk "Kita Bisa Apa" yang tayang pada Rabu (19/2/2020) malam.

Baca Juga: Main TikTok di Acara Pernikahan, Jogetan Pria Ini Jadi Sorotan

Awalnya, tiga gubernur ini membuka acara Mata Najwa dengan menceritakan perbedaan anak muda di zaman mereka dan sekarang. Lalu Najwa Shihab naik ke panggung dan menantang ketiganya berjoget.

"Yang jelas anak muda sekarang itu jauh lebih ekspresif. Anak muda sekarang tidak ragu untuk menunjukkan eksistensi termasuk dengan berjoget," kata Najwa sambil mengayunkan kedua tangannya naik turun.

Secara spontan, Ridwan Kamil mulai berjoget. Jari tangan kanannya menunjuk ke bawah dan ke samping. Ia lalu menyentuhkan kedua jari telunjuknya ke pipi berkali-kali.

Baca Juga: Bahaya, Challenge Makan Jelly Sambil Main TikTok Ini Banjir Hujatan

"Nantangin lho," kata Najwa yang disambut riuh tawa dan tepuk tangan penonton.

"Breakdance aja, tahun 90an breakdance lho," kata Ridwan Kamil.

"Kok malah jadi terlalu ekspresif, saya khawatir ini," kata Najwa Shihab. Ia kemudian meminta ketiga Gubernur untuk menirukan gaya joget dari video TikTok yang ditayangkan.

Baca Juga: Lihat Sekitar Sebelum Main TikTok, Atau Ini yang Akan Terjadi

Setelah menonton video TikTok tersebut, ketiga Gubernur menirukannya. Najwa merekam mereka hingga video main TikTok mereka menjadi viral.

Viral TikTok Gubernur Ganjar, Ridwan Kamil dan Anies Baswedan (Screenshot Youtube Najwa Shihab)
Viral TikTok Gubernur Ganjar, Ridwan Kamil dan Anies Baswedan (Screenshot Youtube Najwa Shihab)

Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Ridwan Kamil mulai berjoget dengan kedua tangannya menunjuk-nunjuk ke bawah. Lalu dua tangan mereka mengayun-ayun ke atas ke bawah.

Saat Ganjar Pranowodan Ridwan Kamil menghadap ke kanan sambil mengayunkan tangan, Anies justru menghadap ke kiri. Mereka terus berjoget menirukan gaya video main TikTok tersebut.

Baca Juga: Asyik Joget TikTok, Siswi Ini Malah Jadi Korban Keisengan Temannya

Ganjar Pranowo juga ikut mengunggah video tersebut ke akun Twitter pribadinya. Warganet kemudian memberi penilaian terhadap gaya joget masing-masing gubernur.

"Yang kiri : anak kuliah yang hanya ngurus kuliah demi IPK gedhe bagaimana pun caranya
Tengah : anak kuliah yang gaul dan aktif, anti jaim..tongkrongannya di warung angkringan
Yang kanan : anak kuliahan yang ngejar IPK, gaul tapi milih-milih," tulis @otegoohp76.

"Di sini keliatan yang update TikTok itu Pak RK, Pak Ganjar tahu tapi berusaha lebih asyik. Sedang Pak Anies gw rasa aplikasi yang sering dibuka Google Map," komentar dari @donzol.

"Pak RK hafal banget, Pak Ganjar semangat banget ngikutinnya. Kalo Pak Anies joget versinya sendiri," tulis @srgnomin.

Itulah aksi main TikTok yang dilakukan para gubernur ini. Siapa yang paling jago, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, atau Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil? (Suara.com/ Rifan Aditya).

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB