Ungkap Alasan di Balik Kue Ultah Gratis Anaknya, Kisah Ibu Ini Bikin Mewek

Mendadak dapat kue gratis, ibu ini malah dibuat menangis di supermarket.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Jum'at, 28 Februari 2020 | 21:20 WIB
Kisah sedih ulang tahun. (Pixabay/StockSnap)

Kisah sedih ulang tahun. (Pixabay/StockSnap)

Hitekno.com - Ramai jadi perbincangan kisah seorang ibu yang mendapat kue ulang tahun gratis untuk anak perempuannya ini heboh di media sosial

Awalnya berniat untuk mengambil pesanan kue ulang tahun, ibu bernama Holly Grimet ini malah dibuat terkejut karena kue yang dipesannya ternyata sudah dibayar orang lain.

Dilansir dari laman Daily Star, ibu tersebut sedang mengambil kue ketika petugas supermarket mengatakan bahwa kuenya sudah dibayar dan ada surat yang ditinggalkan.

Baca Juga: Menkominfo Sanggupi Regulasi Terkait Pusat Data Rampung dalam 1 Pekan

Saat dibaca, diketahui jika surat tersebut dikirim oleh seorang ibu lain yang sudah kehilangan anak lelakinya namun tetap ingin membelikan kue ulang tahun.

"Putraku Nehemiah akan berusian 8 tahun hari ini. Aku ingin mengenang putraku dengan melakukan hal baik untuk orang lain," tulis surat tersebut.

"Kuharap kau menikmati kue ulang tahun anakmu dan kuharap hari ini menjadi sesuatu yang spesial."

Baca Juga: Lapan Prediksi Jakarta Berpotensi Diguyur Hujan Lebat Dini Hari Nanti

Kisah Ibu Dapat Kue Ulang Tahun Gratis (facebook.com/Holly Grimet)
Kisah Ibu Dapat Kue Ulang Tahun Gratis (facebook.com/Holly Grimet)

Surat yang diterima Holly Grimet tersebut lantas diunggah ke media sosial. Tak sedikit orang yang ikut terharu dan menangis saat membacanya.

Terlebih, ibu yang mengirimkan surat tersebut juga tak lupa memberikan pesan menyentuh bagi para orangtua lainnya.

"Peluklah anakmu lebih erat hari ini, lihatlah selagi mereka bermain, bersabarlah dengan mereka, cium tangan mereka, dan beritahu betapa kalian mencintainya."

Baca Juga: Masuk ke Orbit Bumi, Asteroid Ini Berubah Jadi Bulan

"Anak-anak adalah kado yang sangat indah. Kuharap harimu juga indah. Salam cinta dariku dan malaikatku di surga untuk keluarga kalian."

Holly Grimet sendiri mengaku jika dirinya menangis setelah membaca pesan tersebut. Pada akhirnya, dia pun memutuskan untuk menyelenggarakan pesta kecil-kecilan untuk putrinya demi menunjukkan rasa terima kasihnya.

Tidak hanya itu, dirinya pun mencoba untuk mencari cara mengontak sang ibu yang membelikan kue ulang tahun tersebut agar bisa berterima kasih secara langsung.(Guideku.com/Amertiya Saraswati)

Baca Juga: Prank Kado Ulang Tahun Pakai Kotak Smartphone, saat Dibuka Bikin Lapar

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB