Nggak Banyak yang Tahu, Ini Makna Kode pada Logo Restoran Padang

Makna kode-kode yang biasanya tersemat di nama Restoran Padang Sederhana ini.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 05 Maret 2020 | 18:30 WIB
Ilustrasi rumah makan Padang. (Suara.com/Dinda Rachmawati)

Ilustrasi rumah makan Padang. (Suara.com/Dinda Rachmawati)

Hitekno.com - Lama menjadi misteri, netizen Twitter belum lama ini mengungkap makna kode-kode yang kerap kali berada di logo Restoran Padang Sederhana. Nggak banyak yang tahu, ternyata kode-kode ini punya makna khusus lho.

Pada umumnya, Restoran Padang Sederhana memiliki kode yang disematkan di gambar rumah gadangnya. Bukan kode biasa, kode-kode ini ternyata memiliki makna tersembunyi yang terkait dengan cikal bakal Restoran Padang Sederhana tersebut.

Netizen dengan akun @nathaliamwt mengungkap makna kode-kode yang biasanya tersemat di nama Restoran Padang Sederhana ini.

Baca Juga: Tirukan Penjual Kebab, Video TikTok Ini Endingnya Bikin Ngakak

Kode SA pada gambar rumah gadang ini rupanya menandakan bahwa Restoran Padang Sederhana tersebut dibangun dengan resep murni dan diurus sendiri oleh keluarga pemilik Restoran Padang Sederhana tersebut.

Sedangkan untuk kode SB berarti Restoran Padang Sederhana tersebut merupakan franchise dengan resep yang sama dengan Restoran Padang Sederhana lainnya.

Makna kode di logo Restoran Padang Sederhana. (twitter/nathaliamwt)
Makna kode di logo Restoran Padang Sederhana. (twitter/nathaliamwt)

Untuk kode SC pada rumah gadang ini berarti Restoran Padang Sederhana ini merupakan usaha yang dibangun tanpa campur tangan keluarga.

Baca Juga: Timbun dan Jual Masker Mahal, Oknum Diduga Selebgram Ini Tuai Kecaman

Terungkapnya makna kode-kode di logo Restoran Padang Sederhana langsung saja mendapat berbagai komentar dari netizen yang baru saja menyadarinya.

"Wahh gila gua baru tahu" tulis netizen dengan akun @SiiJagoan.

Ilustrasi rumah makan Padang. (Suara.com/Risna Halidi)
Ilustrasi rumah makan Padang. (Suara.com/Risna Halidi)

"Dua kakek gue dari bokap dan nyokap orang Sumbar asli, Bukit Tinggi dan Pariaman, tapi gue baru tahu dari tweet ini" balas akun @dandyraka.

Baca Juga: Viral Video Jualan Bakso Keliling saat Hujan Petir Ini Bikin Netizen Iba

"Selama ini makan di situ dan baru tahu ini, oke" ungkap netizen pemilik akun @nokadewantara.

Terlepas dari benar atau tidaknya, unggahan mengenai makna kode logo Restoran Padang Sederhana ini sudah mendapat lebih dari 28 ribu retweets dan ratusan balasan dari netizen.

Baca Juga: Jadi Ajang Pamer Fasilitas, Challenge University Check Bikin Netizen Iri

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB