Melejit, 3 YouTuber Ini Kebanjiran Subscribers Selama Physical Distancing

Yuk intip, siapa aja YouTuber yang subscribers-nya melejit.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Minggu, 05 April 2020 | 17:45 WIB
YouTuber yang kebanjiran subscribers. (Instagram/@jesnolimit/@jeromepolin)

YouTuber yang kebanjiran subscribers. (Instagram/@jesnolimit/@jeromepolin)

Hitekno.com - Karantina diri yang mengharuskan berdiam diri di rumah memang membuat kita mudah bosan bukan? Tak heran jika banyak orang memilih untuk mencari hiburan melalui media sosial, menonton film dan video di YouTube.

Hal ini yang juga membuat tiga YouTuber ini kebanjiran subscribers di channel YouTube miliknya.

Kabar baik ini diumumkan ketiga di Instagram pribadinya masing-masing yang menunjukkan jika jumlah subscribers-nya melejit naik menyusul YouTuber kondang lainnya.

Baca Juga: Video TikTok Gadis Cantik Ini Bikin Kesemsem, Netizen: Masyaallah

Yuk intip siapa saja ketiga YouTuber yang kebanjiran subscribers selama karantina di rumah.

1. Jess No Limit

Jess No Limit raih 10 juta subscribers. (Instagram/@jessnolimit)
Jess No Limit raih 10 juta subscribers. (Instagram/@jessnolimit)

Usai fokus di channel YouTube gamingnya, pemilik nama asli Justin atau yang akrab disapa Jess No Limit mengumumkan bahwa channel YouTube gamingnya sudah mencapai 10 juta subscribers pada 1 April 2020 lalu.

Baca Juga: Salahkan Driver Ojol Gara-gara Donat, Endingnya Malah Bikin Kesel

Kabar gembira ini diunggahn Jess di akun Instagram miliknya @jessnolimit. Dalam unggahan tersebut terlihat Jess No Limit menopang laptop yang bertuliskan 10.000.000 subscribers.

Dengan mengenakan baju hitam, Jess No Limit terlihat sangat bahagia mengumumkan bahwa dirinya merupakan gamer dengan 10 juta subscribers pertama di Indonesia.

2. Jerome Polin Sijabat

Baca Juga: Terinspirasi Joe Taslim, Karakter Jota di Free Fire Populer di Dunia

YouTuber yang kebanjiran subscribers. (Instagram/@jeromepolin)
YouTuber yang kebanjiran subscribers. (Instagram/@jeromepolin)

YouTuber kedua yang kebanjiran subscribers selama masa karantina adalah Jerome Polin. Salah satu mahasiswa Indonesia yang tengah menempuh pendidikan di Waseda Univeristy Jepang ini kini memiliki 3 juta subscribers.

Channel YouTube yang khas dengan sapaannya dalam bahasa Jepang ini mengumumkan subscribers-nya yang tembus hingga 3 juta melalui Instagram pribadinya @jeromepolin.

Jerome Polin sendiri sering mengunggah kegiatan sehari-harinya saat menjadi mahasiswa Jepang hingga tips-tips menghitung cepat matematika di channel YouTube-nya yang diberi nama Nihongo Mantappu.

Baca Juga: Pecah Telor! Channel YouTube Jess No Limit Capai 10 Juta Subscribers

3. Oura

YouTuber yang kebanjiran subscribers. (Instagram/@ekojuu)
YouTuber yang kebanjiran subscribers. (Instagram/@ekojuu)

Usai menyusul Jess No Limit keluar dari skuat gamer EVOS Esports, Oura atau Eko Julianto juga fokus pada channel YouTube gamingnya.

Belum lama ini, Oura memberikan kabar menyenangkan melalui akun Instagram pribadinya @ekooju.

Ia mengunggah sebuah potret dirinya dengan laptop yang berisikan jumlah subscribers terbarunya yang mencapai hingga 2 juta.

Oura sendiri merupakan pro player Mobile Legends, maka tak heran jika dirinya kini channel YouTube miliknya melejit.

Itulah tadi tiga YouTuber Indonesia yang subscribers-nya bertambah sejak kebijakan pemerintah untuk karantina diri di dalam rumah beberapa minggu lalu. Kalau kamu YouTuber favorit kamu siapa nih?

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB