Gaya Tentara Pelajar di Solo Tahun 1949 Bikin Kesemsem, Netizen: Keren

Gaya super stylist dari potret pria-pria yang tergabung dalam Tentara Pelajar ini lalu mencuri perhatian netizen kekinian.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 15 April 2020 | 06:45 WIB
Potret Tentara Pelajar tahun 1949. (twitter/SejarahRI)

Potret Tentara Pelajar tahun 1949. (twitter/SejarahRI)

Hitekno.com - Netizen Twitter baru-baru ini dibuat kesemsem usai melihat potret para Tentara Pelajar tahun 1949 di Solo, Jawa Tengah. Gaya stylist khas pria tahun tersebut membuat netizen memberikan beragam pujian.

Potret Tentara Pelajar ini menjadi viral di Twitter pertama kali usai diunggah akun @SejarahRI pada Senin (13/4/2020) lalu.

Berdasarkan informasi di cuitan tersebut, terungkap bahwa potret ini diambil pada 12 November 1949 di Solo, Jawa Tengah. Dalam potret, kumpulan pria-pria dengan gaya super stylist ini menunjukan karismanya masing-masing.

Baca Juga: Kritik Kebijakan Ganjar Pranowo, Netizen Bongkar Jejak Digital Dokter Ini

Seperti yang diketahui, Tentara Pelajar merupaka suatu kesatuan militer yang ikut mempertahankan kemerdekaan Indonesia pada masanya. Sesuai namanya, anggota Tentara Pelajar terdiri dari pelajar dan mahasiswa.

Selain kontribusinya yang cukup besar dalam kemerdekaan, gaya super stylist dari potret pria-pria yang tergabung dalam Tentara Pelajar ini lalu mencuri perhatian netizen kekinian.

Potret Tentara Pelajar tahun 1949. (twitter/SejarahRI)
Potret Tentara Pelajar tahun 1949. (twitter/SejarahRI)

Sambil berjalan bersama, gaya khas tahun 1949 membuat pria-pria ini terlihat begitu atraktif ala model-model kekinian lengkap dengan kacamata hitam yang digunakan. Dalam potret lainnya nampak salah satu anggota yang membawa senapan.

Baca Juga: Gagal Bikin Dalgona Coffe, Penampakannya Malah Mirip Bumbu Rujak

''Darah muda tidak ada yang bisa mengalahkannya, merdeka!'' tulis netizen dengan akun @A5har1Ar1.

''Kereeen'' balas pemilik akun @diego_pampam lengkap dengan satu emoji kacamata hitam.

''Mantap betul gayanya, jadi ngiri'' ungkap netizen dengan akun @masari16.

Baca Juga: Fadli Zon Tanggapi Surat Stafsus, Netizen: Tindak dong, Jangan Cari Sensasi

Potret Tentara Pelajar tahun 1949. (twitter/SejarahRI)
Potret Tentara Pelajar tahun 1949. (twitter/SejarahRI)

Ada juga netizen yang salah fokus dengan sosok anggota Tentara Pelajar yang membawa gitar ala musisi Mariachi asal Meksiko.

''Pict ke-3 ada El Mariachi di pojok kanan belakang'' komentar netizen dengan akun @bandar_pasir.

Sukses membuat netizen kesemsem usai viral di Twitter, unggahan @SejarahRI mengenai gaya Tentara Pelajar di Solo, Jawa Tengah tahun 1949 ini sudah mengumpulkan 385 retweets dan ratusan balasan usai diunggah.

Baca Juga: Gunakan Aplikasi TVRI Klik, Lebih Mudah Belajar dari Rumah

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB