Jadi Sorotan Netizen, Bocah Perempuan Ini Tetap Jualan Donat saat Pandemi

Bocah perempuan penjual donat yang terekam kamera dan menarik perhatian warganet.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Minggu, 19 April 2020 | 17:30 WIB
Bocah penjual donat. (Twitter)

Bocah penjual donat. (Twitter)

Hitekno.com - Meski sudah dikeluarkan himbauan untuk tak membatasi aktivitas di luar rumah, namun tak semua memiliki pilihan tersebut dan harus bekerja di tengah pandemi. Salah satunya bocah perempuan penjual donat yang terekam salah satu kamera netizen.

Dibagikan kembali oleh akun Twitter @Dickusnadi1 pada 15 April, pengguna mengunggah kembali video berdurasi 39 detik. Dalam video tersebut terlihat, seorang anak perempuan yang berbalut jas hujan plastik. Ia memasukkan beberapa donat ke dalam plastik untuk orang yang merekam video tersebut.

Bocah yang tak diketahui identitasnya ini berjualan donat menggunakan sepeda. Donat-donat yang dijualnya di susun dalam kotak plastik dan diletakkan di bagian belakang sepedanya.

Baca Juga: Belanja Pakai Kostum Power Rangers Hitam, Netizen Ini Curi Perhatian

Dalam video itu pun tertulis beberapa keterangan yang berbunyi, "Saat hampir seluruh dunia sedang mengurung diri dari virus Corona, masih ada yang tidak bisa menahan diri untuk #DiRumahAja karena harus mencari rezeki. Seharusnya dia di rumah dan dilarang ibunya untuk bermain. Tapi karena hidup hanya dengan bibinya dan dia pun tak tahu di mana orang tuanya sekarang, gadis kecil ini rela hujan-hujanan, mengayuh sepedanya yang usang, menjual donat dagangannya."

Menurut keterangan, bocah itu tidak bersekolah karena tidak memiliki cukup uang.

"Tetap semangat adek sayang... semoga Tuhan melimpahkan rezeki yang banyak kepadamu. Semoga kau bisa sukses menjadi orang yang hebat," tambah pembuat video.

Baca Juga: Setelah 6 Bulan, Pesawat Ruang Angkasa Soyuz MS-15 Mendarat di Kazakhztan

Bocah penjual donat. [Twitter]
Bocah penjual donat. [Twitter]

Video yang telah ditonton sebanyak lebih dari 26 ribu penayangan dan dibagikan sebanyak lebih dari 819 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar. Tak sedikit warganet yang merasa iba dan tersentuh dengan video ini.

"Realita kehidupan kadang menyakitkan, namun selalu ada jalan," tulis akun @Zoelfik47281559.

"Seperti saya waktu kecil, suka banget jualan ke ladang-ladang, bukan terpaksa tapi karena suka saja punya uang jajan hasil keringat sendiri. Semoga tercapai cita-citamu ya dek, tak setiap anak punya tekad seperti kamu," ungkap @madetirtasari.

Baca Juga: Mudah Banget! Begini Cara Mudah Membuat Stiker WA

"Dulu pernah ngalamin hal yang sama, puji Tuhan menjadi pelajaran paling berharga sampai saat ini. Semoga hal yang baik selalu menyertaimu adik kecil," tambah @ika_napitu.

"Ini contoh usaha kecil yang serba salah. Nggak dagang mati pencaharian, jika dagang risiko tertular besar," komentar @Jojo_Entis.(Suara.com/Lintang Siltya Utami)

Baca Juga: Terpopuler: Aturan IMEI Berlaku dan Antar Makanan Meski Usai Kecelakaan

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB