Program Kartu Prakerja, Pelatihan Berbasis TIK Ini Gandeng Google

Masyarakat Indonesia bisa mengikuti pelatihan berbasis online yang disediakan di berbagai macam platform.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 20 April 2020 | 13:45 WIB
Cara daftar Kartu Pra Kerja. (prakerja.go.id)

Cara daftar Kartu Pra Kerja. (prakerja.go.id)

Hitekno.com -  Sejumlah perusahaan terpaksa harus memberhentikan karyawannya imbas dari pandemi ini, alasan itulah yang membuat pemerintah meluncurkan program Kartu Prakerja, sebagai bentuk stimulus dalam menghadapi PHK besar-besaran yang terjadi belakangan ini.

Nantinya, masyarakat Indonesia bisa mengikuti pelatihan berbasis online yang disediakan di berbagai macam platform, salah satunya platform yang disediakan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Republik Indonesia.

Melalui platform tersebut, Kemnaker menghadirkan berbagai macam pelatihan untuk peserta Kartu Prakerja. Tujuannya, tentu saja untuk membekali masyarakat dengan kemampuan dan keterampilan sebagai bentuk pembekalan di masa sulit seperti saat ini.

Baca Juga: Video Lawas Tiga Pemetik Teh Tahun 1928 Disebut Jadi Awal Mula TikTok

Terdapat lebih dari 4.000 pelatihan dari 2.765 lembaga pelatihan yang sudah menjadi mitra dari Kemnaker. Ada berbagai macam jenis pelatihan yang ditawarkan, salah satunya adalah pelatihan berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).

Salah satu pelatihan berbasis TIK yang disodorkan adalah Belajar Fundamental Front-end Web Development (Kurikulum Google) dengan biaya mulai dari Rp 350.000.

“Mengerti materi dari technology owner yang sesuai standar kebutuhan industri terkini,” tulis website tersebut .

Baca Juga: Praktis dan Mudah. Begini Cara Membuat CV di Canva

Pelatihannya sendiri dilakukan secara online. Selain yang disebutkan tadi, ada juga pelatihan berbasis TIK lainnya, seperti Cara Beriklan di YouTube, Membuat Iklan di Twitter, hingga Belajar Membuat Augmented Reality.

Caranya pun mudah, cukup mendaftar Kartu Prakerja dengan mengunjungi situs prakerja.kemnaker.go.id. dan mengikuti langkah-langkah yang tertera di sana. Pendaftarannya pun bisa dilakukan melalui laptop dan smartphone.

Pelatihan berbasis TIK. [Kemenaker]
Pelatihan berbasis TIK. [Kemenaker]

Saat ini, pendaftaran Karu Prakerja sudah memasuki gelombang kedua yang dibuka pada 20 April 2020 pada pukul 08:00 WIB sampai Kamis (23/4/2020), pada pukul 16:00 WIB. Rencananya, pendaftaran Kartu Prakerja ini akan dibuka setiap minggunya sampai minggu ke-4 November 2020
.
Pendaftaran Kartu Prakerja ini terbuka untuk umum. Meski demikian, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dalam situs Kemnaker menegaskan bahwa syarat minimal usia untuk mendaftar adalah 18 tahun ke atas.

Baca Juga: Akhirnya Kembali Setelah 200 Hari, Astronot Kaget Lihat Kondisi Bumi

"Jika tak memenuhi syarat akan langsung didiskualifikasi. Misalnya, peserta di bawah 18 tahun atau sedang sekolah atau peserta sudah memperoleh bantuan program PKH,” ujar Ida di situs resmi Kemnaker.(Suara.com/Dythia Novianty)

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB