4 Apllikasi Rapat Online Selain Zoom, Buat yang Takut Zoombombing

Buat yang takut celah keamanan di aplikasi Zoom, ada banyak alternatifnya.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 22 April 2020 | 21:30 WIB
Aplikasi Skype di laptop. (Skype)

Aplikasi Skype di laptop. (Skype)

Hitekno.com - Aplikasi zoom banyak digunakan untuk rapat online dan belajar online. Namun celah keamanan aplikasi ini sungguh mengkhawatirkan.

Sejumlah aksi Zoombombing telah mengacaukan rapat online. Para peretas dapat membombardir rapat online dengan video-video tak pantas.

Beberapa negara telah melarang pemakaian aplikasi Zoom di lingkungan pemerintahan. Juga sejumlah perusahaan dan lembaga melakukan hal yang sama.

Baca Juga: Bikin Takut karena Pencurian Data Pribadi, Begini Cara Hapus Akun Zoom

Tidak dipungkiri, aplikasi Zoom sendiri dianggap ringan dan menghemat kuota internet untuk melakukan rapat online hingga belajar online.

Namun bukan berarti aplikasi Zoom satu-satunya yang bisa digunakan dalam menggelar rapat online dan belajar online dari rumah.

Kebutuhan bandwidth internet aplikasi telekonferens. (3 Indonesia)
Kebutuhan bandwidth internet aplikasi telekonferens. (3 Indonesia)

Hasil pengujian internal 3 Indonesia, memang aplikasi Zoom paling mengemat kuota internet untuk melakukan rapat online.

Baca Juga: Sejumlah Perusahaan dan Negara Melarang Aplikasi Zoom, Ini Daftarnya

Namun bukan berarti tidak ada aplikasi lain yang juga menarik. Terutama buat yang takut dengan celah keamanan dari Zoombombing.

Buat kamu yang takut akan celah keamanan aplikasi Zoom, ada beberapa aplikasi lain yang bisa kamu manfaatkan.

1. Skype

Baca Juga: 6 Tips Aman Gunakan Aplikasi Zoom, Agar Tak Dibombardir Konten Porno

Aplikasi Skype di laptop. (Skype)
Aplikasi Skype di laptop. (Skype)

Skype telah lama populer sebagai aplikasi telepon hingga video call. Namun dikembangkan pula fitur Group Video Call.

Dengan fitur ini memungkinkan aplikasi Sype digunakan untuk rapat online. Juga mendukung untuk chat hingga share foto dan file.

2. Google Hangouts Meet

Baca Juga: Dimborbardir Konten Porno, Diskusi Online Wantiknas Jadi Korban Zoombombing

Google Hangouts Meet. (Google)
Google Hangouts Meet. (Google)

Bagian dari GSuite, layanan premium Google untuk menunjang pekerjaan kantor. Aplikasi ini memang dioptimalkan untuk melakukan rapat online.

Aplikasi ini juga bisa melakukan sharing deskop, presentasi, dan masih banyak hal lain yang biasa dilakukan saat rapat.

3. Google Duo

Google Duo. (Shutterstock)
Google Duo. (Shutterstock)

Alternatif Google Hangouts Meet yang lebih ringan, ada aplikasi Google Duo. Meski awalnya dibuat untuk video call dua pengguna saja, kini bisa digunakan untuk group video call.

Sayangnya aplikasi Google Duo ini hanya mendukung sampai 12 orang untuk melakukan group video call. Cukup memenuhi rapat online dengan grup kecil.

4. Webex

Bagi kamu yang sangat memperhatikan celah keamanan, Webex memberikan solusinya. Terlebih dengan dukungan Cisco di balik Webex.

Bahkan rapat online yang diikuti para pemimpin negara yang tergabung dalam G20 menggunakan Webex. Namun konsekuensinya, lebih berat di kuota internet.

Itulah empat aplikasi rapat online yang bisa jadi alternatif aplikasi Zoom. Terutama untuk kamu yang takut celah keamanan berbahaya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB