Beredar Surat Keterangan Bebas Corona Dijual Online, Bikin Netizen Geram

Keberadaan surat keterangan bebas Corona yang dijual toko online ini meresahkan netizen.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 17 Mei 2020 | 17:45 WIB
Ilustrasi virus corona. (Pixabay)

Ilustrasi virus corona. (Pixabay)

Hitekno.com - Netizen di media sosial dibuat geger dengan kemunculan surat keterangan sehat dan bebas COVID-19 yang dijual belikan secara online. Seperti apa surat keterangan bebas Corona ini?

Surat keterangan sehat dan bebas Covid-19, dibutuhkan oleh orang yang ingin melakukan perjalanan jauh sebagai salah satu syarat. 

Netizen menukan adanya toko online yang menjual surat keterangan bebas Corona. Tentu saja netizen langsung geram melihatnya.

Baca Juga: Kaesang Heran Tak Ada yang Beli Kopinya, Netizen: Mending Buat Beli Motor

Dibagikan oleh akun Twitter @mazzini_gsp pada 14 Mei, pemilik akun mengunggah beberapa foto berupa tangkapan layar yang memperlihatkan toko online menjual surat tersebut melalui e-commerce Shopee.

Deskripsi produk tertulis "Surat ket sehat bebas penyakit covid" dan dijual dengan harga Rp 39 juta. Dalam foto produk terlihat gambar surat dengan kop Rumah Sakit Mitra Keluarga serta alamat website www.suratdokterindonesiaaa.blogspot.com.

Postingan warganet surat bebas covid-19. [Twitter]
Postingan warganet surat bebas covid-19. [Twitter]

"Surat pernyataan bebas Corona dari RS Mitra Keluarga dijual di @ShopeeID serius ini min ada pedagang gendeng yang jual ginian seharga puluhan juta dilolosin? Ada-ada aja cara orang cari duit tengah Covid-19," tulis pemilik akun @mazzini_gsp dalam kolom keterangan.

Baca Juga: Lagu Raditya Dika Dicover Netizen, Hasilnya Malah Lebih Bagus

Ia pun mencantumkan link penjual surat ilegal tersebut dan meminta netizen lain untuk melaporkan dagangannya.

Namun, setelah ditelusuri oleh tim tekno Suara.com, link produk tersebut sudah menghilang dari Shopee dan kemungkinan sudah ditangani oleh pihak e-commerce.

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 1.100 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai kecaman dari netizen.

Baca Juga: Influencer Ini Minta Edit Foto, Hasilnya Malah Dikerjai Netizen

"Udah di-takedown sama Shopee mungkin wkwk nggak bisa dibuka lagi linknya," tulis akun @mobilangapa.

"Ada juga yang dijual seharga 70 ribu. Udah pada gila," ungkap @boonaku.

"Ada-ada kelakuan masyarakat yang nggak kebagian otak," komentar @mahfawzii.

Baca Juga: Melody Goreng Nugget Pakai Minyak Sebanyak Ini, Netizen: Mamaku Menangis

"Gila kayak surat sehat di klinik, dijualnya bebas banget kayak jual layangan," tambah @dioulhaq24.

"Gila sih ini. Asal bisa jadi cuan, segala cara dimungkinkan," cuit @gitrizki.

Itulah surat keterangan bebas Corona yang dijual di toko online hingga membuat netizen geger. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB