Ngakak, Paket Milik Netizen Ini Diterima Sosok Super Gemas

Dalam sebuah unggahan yang viral di Twitter ini diunggah oleh pemilik akun @crescentkims netizen dibuat salfok dengan penerimanya.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Selasa, 19 Mei 2020 | 10:30 WIB
Penerima paket. (Twitter/@crescentkims)

Penerima paket. (Twitter/@crescentkims)

Hitekno.com - Paket yang diantar hingga ke rumah oleh pengirim paket biasanya akan dicatat penerimanya oleh sang kurir untuk memastikan paket tersebut diterima dengan orang yang benar. Seperti paket yang dikirimkan untuk netizen satu ini yang diterima sosok yang bikin gemas netizen.

Dalam sebuah unggahan yang viral di Twitter ini diunggah oleh pemilik akun @crescentkims dan bikin netizen salfok dengan penerimanya.

Bagaimana tidak paket yang ditujukan tersebut tak ada orang yang menerima di rumah, lantas kurir pengantar paket tersebut menyerahkannya ke sosok gemas ini.

Baca Juga: NASA: Matahari Lockdown Fenomena Alam Biasa, Tak Bikin Bumi Beku

Sosok gemas yang bikin netizen salfok adalah kucing putih di dalam rumah, hal ini diketahui saat sang kurir mengirimkan pesan ke netizen ini jika ada paket untuk dirinya dan diserahkan pada kucing karena tak ada orang di rumah.

Netiszen dibuat salfok dengan ekspresi kucing yang seakan-akan paham jika dirinya dititipin paket di luar rumahnya.

Penerima paket. (Twitter/@crescentkims)
Penerima paket. (Twitter/@crescentkims)

Namun yang bikin ngakak lagi, sang kurir juga sangat jujur mengisi form di pelacakan nomor resi jika paket diterima oleh seekor kucing.

Baca Juga: Keasyikan Main Game, Pembalap F1 Terlantarkan Pacarnya

Usai diunggah di Twitter, kisah ini lantas viral di Twitter dan mendapatkan beragam komentar dari netizen.

''Lucu banget kucingnya'' tulis netizen di Twitter.

''Muka kucingnya kaya males'' komentar netizen lainnya di Twitter.

Baca Juga: Viral Video Tenaga Medis Buang Muka saat Pejabat Datang, Savage!

''Ada juga ya pengalaman gini, hewan ngerti apa mereka'' tulis komentar lainnya di Twitter.

Unggahan sosok gemas yang menerima paket ini lantas viral di Twitter dan mendapatkan lebih dari 19 ribu retweets dan 32 ribu likes.

Baca Juga: Lihat Bocah Tertidur Pulas Seperti Ini, Netizen: Pejuang Paket Malam

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB