Lagu Lathi Weird Genius Diklaim Malaysia, Netizen: Iri Bilang Bos

Tidak memberikan komentar apapun, rupanya cuitan Reza Arap mengenai Weird Genius yang diklaim Malaysia ini lalu mendapat berbagai tanggapan dari netizen.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 28 Mei 2020 | 14:47 WIB
Weird Genius. (instagram/weird.genius)

Weird Genius. (instagram/weird.genius)

Hitekno.com - Melalui cuitan di akun pribadi miliknya, Reza Arap mengungkap hal unik yang terjadi di Twitter. Menyusul kesuksesan tembang 'Lathi' dari kelompok musiknya, Weird Genius belum lama ini justru diklaim Malaysia.

Mengunggah dua screenshot cuitan netizen, Reza Arap menanggapi komentar seorang netizen yang meminta Weird Genius untuk tidak terlalu viral, karena nantinya bisa saja justru diklaim Malaysia.

''Bang, jangan viral-viral banget bang, gue ngeri lo diklaim negara tetangga'' cuit akun @jadijey.

Baca Juga: Meme Anak Danus Ini Bikin Salfok, Netizen Auto Ikutan Curhat

Seolah cenayang, rupanya prediksi netizen ini benar terjadi. Dari dua screenshot unggahan Reza Arap, terungkap bahwa kelompok musik yang ia gawangi telah diklaim oleh dua orang netizen asal Malaysia.

Dalam screenshot yang pertama, seorang netizen dengan akun @hansvii_ menyebut bahwa kelompok musik Weird Genius dengan tembang Lathi berasal dari Malaysia.

Weird Genius diklaim Malaysia. (twitter/YBRAP)
Weird Genius diklaim Malaysia. (twitter/YBRAP)

''Berapa banyak kali sudah aku ulangi lagu ini. Weird Genius dari Malaysia. Done claim'' tulis @hansvii_ yang lalu dibenarkan oleh netizen lainnya.

Baca Juga: Ada yang Tak Biasa pada Foto Bareng Siswa di Depan Kelas Ini, Bisa Temukan?

Tidak memberikan komentar apapun, rupanya cuitan Reza Arap mengenai Weird Genius yang diklaim Malaysia ini lalu mendapat berbagai tanggapan dari netizen di kolom balasan unggahan ini.

''Iri bilang bos,'' balas seorang netizen dengan akun @Raya35739640.

Lathi dari Weird Genius. (youtube/Weird Genius)
Video clip Lathi dari Weird Genius. (youtube/Weird Genius)

''Kenapa harus Weird Genius sih yang diklaim Malaysia? Kan banyak yang nggak ikhlas. Tapi kalau Atta Halilintar yang diklaim Malaysia mungkin banyak yang ikhlas'' komentar akun @NerakaVIP.

Baca Juga: Pendapatan YouTube Baim Wong Kalahkan Atta Halilintar, Kok Bisa?

''Sesuatu kalau udah sampai diklaim Malaysia itu berarti udah termasuk hal yang spesial dan luar biasa. Contohnya keris, rendang, batik, nah sekarang Weird Genius diklaim. As Indonesian people, I'm so proud'' ungkap akun @ergian_aryodi.

Viral di Twitter dan menimbulkan perdebatan serius, unggahan Reza Arap mengenai Weird Genius yang diklaim Malaysia ini telah mendapat lebih dari 2.500 retweets dan lebih dari ribuan komentar netizen.

Baca Juga: Gara-gara Laptop, Netizen Curiga Ustadz Abdul Somad Suka Main Game

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB