Menghilang Sejak Pandemi, Kini Layanan GoRide Sudah Bisa Diakses Lagi

Layanan GoRide yang menghilang selama pandemi Covid-19, kini telah kembali lagi.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 08 Juni 2020 | 10:25 WIB
Ilustrasi aplikasi Gojek dengan GoFood. (Gojek)

Ilustrasi aplikasi Gojek dengan GoFood. (Gojek)

Hitekno.com - Layanan GoRide yang menghilang selama pandemi kini bisa diakses kembali di aplikasi Gojek.

Keputusan Gojek untuk kembali memunculkan layanan GoRide selaras dengan Keputusan Dishub DKI Jakarta No 105 Tahun 2020 yang menyebutkan bahwa layanan ojek online berpenumpang bisa kembali beroperasi pada 8 Juni 2020, atau tepat pada hari ini.

Layanan GoRide di aplikasi Gojek. [Screenshot/Tivan Rahmat]
Layanan GoRide di aplikasi Gojek. [Screenshot/Tivan Rahmat]

"GoRide hadir kembali di Jakarta," demikian kara sambutan yang tertera pada aplikasi ride hailing buatan Nadiem Makarim cs tersebut.

Baca Juga: Boba Hingga Telur Dark Mode, Kumpulan 5 Masakan Gagal Total Ini Kocak Abis

Merujuk pada kutipan tersebut, layanan GoRide kemungkinan baru bisa diakses oleh para pengguna di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Ketika memilih layanan GoRide, beberapa driver juga terlihat sudah kembali bersiaga di sejumlah titik yang ada pada peta aplikasi.

Aplikasi Grab. [Screenshot/ Tivan Rahmat]
Aplikasi Grab. [Screenshot/ Tivan Rahmat]

Sayangnya, layanan ojek online berpenumpang ini belum terlihat di aplikasi pesaing Gojek, yaitu Grab. Berdasarkan pemantauan Suara.com pada Senin pagi (8/6/2020), menu GrabBike belum terlihat di halaman utama aplikasi.(Suara.com/Tivan Rahmat)

Baca Juga: Mendukung Social Distancing, Apple Patenkan Software Selfie Grup Jarak Jauh

Berita Terkait
Berita Terkini

Program ini akan memungkinkan mitra Dell mengakses arsitektur berbasis AI seperti portofolioDell AI Factoryuntuk membant...

internet | 11:05 WIB

Resmi terbit sejak 11 Maret 2014 lalu, Suara.com terus tumbuh dan berkembang dengan berbagai produk jurnalistik dan info...

internet | 18:07 WIB

Kamu harus memilih aplikasi yang telah terdaftar di BAPPEBTI....

internet | 13:00 WIB

Data kuartal 4 tahun 2024 dari PHVI dan PHRI tersebut menunjukkan banyak pertumbuhan pasar properti di berbagai kota....

internet | 14:37 WIB

Solusi SUSE Edge untuk ritel menjawab berbagai kebutuhan penting bagi para pelaku ritel dan menyediakan perangkat lunak ...

internet | 11:38 WIB