Hitekno.com - Media sosial Twitter belum lama ini dihebohkan dengan thread bekal untuk suami. Tuai pro dan kontra, ide bekal suami dengan menu robot Gundam cripsy ini paling curi perhatian netizen.
Cuitan ini menjadi viral di Twitter usai diunggah akun @spicabae pada Minggu (28/6/2020) lalu lengkap dengan keyword 'bekal untuk suami'.
''Masak bekal untuk suami'' tulis @spicabae dalam cuitannya.
Baca Juga: 3 Populer: 7 Hero Mobile Legends Tersakit di Early-Game dan Masak Mi Instan
Ide bekal makan siang untuk suami ini benar-benar berbeda dari biasanya. Dikenal menjadi mainan kesukaan pria, robot Gundam yang umumnya dijual Rp 300.000 hingga Rp 1 jutaan ini digoreng layaknya ayam cripsy.
Step pertama sebelum digoreng, robot Gundam ini dibalur dengan kocokan telur dalam mangkok. Setelah dibaluri dengan telur, robot Gundam ini lalu dimasukkan ke adonan tepung sebelum kemudian digoreng dalam minyak panas.
Hasilnya, robot superhero ini menjadi cripsy layaknya ayam crispy. Seluruh tubuh robot Gundam benar-benar dibaluri sempurna dengan tepung yang lalu membuatnya semakin crispy dan renyah.
Baca Juga: Nggak Jadi Seram, Makam Dicat Warna-Warni Ini Malah Mirip Kampung Wisata
Mencuri perhatian hingga viral di Twitter, unggahan mengenai bekal untuk suami dengan ide robot Gundam crispy ini lalu mendapat berbagai komentar dari netizen.
''Ngilu campur ngelu'' balas netizen dengan akun @Yoyuyprasetyo.
''Boleh, tapi nanti lipstik sama skin care kamu buat cat tembok rumah ya'' komentar akun @IqballMF siap membalas.
Baca Juga: Gokil, Video Musik Terbaru Blackpink Pecahkan Rekor Penonton YouTube
''Siapapun yang melakukan ini untuk koleksi Gundam saya akan langsung dikirimkan ke neraka secepatnya'' ungkap akun Twitter @spicabae.
''Gue sebagai pecinta Gundam, ini adalah penistaan'' tulis netizen dengan akun @CakGondrongs.
Hingga artikel ini dibuat, unggahan @spicabae yang viral di Twitter mengenai ide robot Gundam crispy telah mengumpulkan lebih dari 6 ribu retweets dan ribuan komentar dari netizen.
Baca Juga: Kepala Terbentur di Aspal, Proses Syuting Adegan Sinetron Ini Bikin Ngilu