Hitekno.com - Tanpa diiringi oleh tabuhan kendang, musik keroncong dangdut atau dangdut koplo akan terdengar kurang menarik. Bocah cilik penabuh kendang yang tampil sambil disuapi makanan oleh orang di belakangnya ini sukses bikin netizen salfok.
Akun Twitter @kismin666oys membagikan video mengenai seorang bocah penabuh kendang dengan aktivitas tak biasa.
"Definisi dari kata passion yang sebenarnya," tulis @kismin666oys dalam caption-nya.
Baca Juga: Kumpulan Joke Receh ala Bapak-bapak, Bikin Ngakak Sampai Tepok Jidat
Postingan yang dibagikan berhasil viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 1.100 Retweet dan 1.900 Like.
Ribuan netizen ikut berkomentar di mana sebagian besar ikut mengagumi totalitas yang dilakukan oleh bocah cilik tersebut.
Dalam video viral, terlihat seorang bocah di belakang kendang yang disuapi oleh seorang laki-laki di sampingnya.
Baca Juga: Ini Perbedaan Anak TikTok Vs Orang Biasa, Parodinya Bikin Netizen Ngakak
Banyak netizen yang menduga bahwa laki-laki tersebut merupakan ayah dari penabuh kendang cilik ini.
Ketika orkes dimulai, sang bocah bahkan tetap disuapi meski sedang bermain kendang.
Suapan makanan di mulutnya ternyata tak menghalangi bocah cilik ini mengiringi musik dengan sempurna.
Baca Juga: Netizen Samakan 8 Kucing Ini dengan Influencer Terkenal, Gokil Banget!
Setelah ditelusuri, bocah berbakat ini bernama Afrizal Dwi Prasetya (11) asal Banyuwangi.
Afrizal yang akrab dipanggil Izul ini ternyata punya channel YouTube bernama "IZULL Kendang Cilik Banyuwangi".
Baca Juga: Foto Cewek Ini Terlihat Cantik, Perjuangan di Baliknya Bikin Netizen Ngakak
Videonya yang diunggah pada awal tahun 2020 saat ia mengiringi orkes dangdut sembari disuapi telah ditonton lebih dari 10 juta kali.
Viral di Twitter, banyak netizen yang memberikan komentar positif dan kekaguman atas bocah penabuh kendang tersebut.
"Anj*r, dulu kalau disuapi biasanya aku lagi mainan masak-masakan. Eh, sekarang disuapi sambil ngendangi orkes..wkwkwk," komentar @mbakyou_.
"Mantap, ini namanya totalitas tanpa batas!" cuit @frappeblend.
"Disuapi sambil main kelereng (cross mark). Disuapi sambil ngendangi orkes (check mark)," balas @anggi_yudis.
"Ya Allah (emoticon tertawa), ini definisi didulang sambil ngendang..hahaha," kata @awaleyeah.
Itulah tadi video viral di Twitter mengenai seorang bocah penabuh kendang yang disuapi saat orkes dangdut, bagaimana pendapat kamu?