Heboh Penjual Makanan Celupkan Tangan ke Kuah, Bikin Netizen Mual

Pembeli pun santai menyantak sajian dari penjual makanan ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 03 Juli 2020 | 13:00 WIB
Penjual makanan celupkan tangan ke kuah, pembeli tetap santai. (Instagram/@ndorobeeii)

Penjual makanan celupkan tangan ke kuah, pembeli tetap santai. (Instagram/@ndorobeeii)

Hitekno.com - Netizen diruahkan melihat video viral di media sosial yang menampilkan aksi seorang penjual makanan. Nampak ia dengan santainya menyelupkan tangan ke kua dagangannya.

Meski tidak diketahui kapan video ini direkam, netizen menyoroti bagaimana aksi penjual makanan tersebut.

Rekaman video viral tersebut dibagikan oleh akun Instagram @ndorobeeii, Kamis (2/7/2020) dan seketika menjadi perbincangan netizen.

Baca Juga: Protes Ring Light yang Dibeli Kekecilan, Penjual: Kalau Besar Ring Saturnus

Dari video singkat itu, mulanya terlihat seorang pria berkemaja biru tengah melayani dua orang perempuan yang membeli dagangannya.

Tanpa diketahui pasti jenis dagangan yang dijajakan, penjual terlihat mengambil bahan makanan dari kotak dan panci yang ada di hadapannya.

Penjual celupkan tangan ke makanan, pembeli tetap santai. (Instagram/@ndorobeeii)
Penjual celupkan tangan ke makanan, pembeli tetap santai. (Instagram/@ndorobeeii)

Panci tersebut diletakkan di samping ember putih yang diduga berisi kuah, sebagai pelengkap jajanan tadi.

Baca Juga: Di tengah Kepadatan CFD Jakarta, Aksi Penjual Makanan Ini Bikin Salut

Tak berselang lama setelah meracik, penjual dengan gesit mencelupkan makanan ke ember tersebut menggunakan tangan kosong. 

Setelah itu, ia memberikan jajanan kepada pembeli secara bergantian. Alih-alih merasa risih, dua pembeli justru tampak cuek dengan tingkah penjual makanan tadi.

Bahkan, keduanya dengan lahap menyantap makanan yang diberikan oleh penjual sembari menunjukkan ekspresi ceria.

Baca Juga: Bikin Salfok, Penjual Mainan Bekas Ini Banjir Doa dari Netizen

Penjual celupkan tangan ke makanan, pembeli tetap santai. (Instagram/@ndorobeeii)
Penjual celupkan tangan ke makanan, pembeli tetap santai. (Instagram/@ndorobeeii)

Tak pelak antara penjual dan pembeli ini menuai perhatian netizen yang menyaksikan video. Sebagian dari mereka merasa heran dan dengan kejadian iu.

"Yang makan emang gak mikir itu tangan pedagang, sapa tau habis garuk-garuk," kata @wenda.***.

"Perutku mual langsung," balas @afriday***.

Baca Juga: Disuruh Jaga Jarak, Tulisan dari Penjual Ini Bikin Netizen Bingung

Sementara netizen lainnya mengungkap bahwa kejadian serupa sudah menjadi fenomena biasa India hingga menanggapinya lewat komentar kocak.

"India memang begitu,bagi mereka biasa....." tulis @nissa.az***.

"Tangan yang buat nyelup tangan kiri pula..duh benar-benar luar biasa kuliner di India..," celetuk @amiramd***."

Untuk lebih jelasnya, videonya dapat disimak di sini.

Itulah aksi penjual makanan yang santai celupkan tangan ke kuah dagangannya. Video viral di media sosial ini pun jadi sorotan netizen. (Suara.com/ Husna Rahmayunita).

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB