Belanja Online Beli Masker Kain Kebesaran, Netizen: Terhindar Zina Mata

Saking besarnya, masker kain berwarna hitam ini sampai menutupi mata si pembeli.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 09 Juli 2020 | 14:23 WIB
Ilustrasi belanja online. (Unsplash/Brooke Lark)

Ilustrasi belanja online. (Unsplash/Brooke Lark)

Hitekno.com - Belanja online memang memudahkan untuk mendapatkan berbagai macam barang. Namun tak sedikit kisah pengalaman beli barang secara online yang viral di media sosial.

Paling baru, ada seorang wanita yang belanja online membeli masker. Namun yang didapatkannya, masker dengan ukuran yang terlalu besar.

Saking besarnya, masker kain berwarna hitam ini sampai menutupi mata si pembeli.

Baca Juga: Belanja Online Keyboard Wireless, Review Pembeli Ini Bikin Netizen Geram

Testimoni si wanita pembeli itu diunggah ke Twitter oleh akun @txtdarionlshop pada Rabu (8/7/2020) hingga viral di media sosial setelah ramai jadi pembicaraan netizen.

Wanita memberikan testimoni, "Maskernya kegedean di aku, tapi bahannya bagus, maskernya juga bagus, pengiriman cepat."

Meskipun barang yang dibeli tidak sesuai ekspektasi, wanita ini tetap memberikan penilaian baik. Ia menambahkan 4 bintang untuk produk tersebut.

Baca Juga: Belanja Online Beli Poster Jimi Hendrix, Malah dapat Kaligrafi

Si penjual menjelaskan bahwa masker yang tersedia memiliki ukuran yang sama. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada wanita itu.

Wanita Beli Masker Kain Kebesaran, Publik: Terhindar Zina Mata (Twitter)
Wanita Beli Masker Kain Kebesaran, Publik: Terhindar Zina Mata (Twitter)

Dalam foto yang yang dibagikan, wajah si wanita nyaris tidak terlihat sama sekali karena tertutup oleh masker.

Saat masker itu dipakai mulut, hidung hingga matanya tertutup semua. Hanya bagian alis si wanita yang tidak terhalang masker.

Baca Juga: Belanja Online Beli TV, Kondisi Barangnya Bikin Netizen Ngilu

Hingga Kamis (9/7/2020), unggahan tentang wanita pembeli masker yang kebesaran ini memperoleh 1.200 retweet dan 4.900 like.

Netizen ramai memberikan berbagai komentar menggelitik di sana.

"Selain pernapasan yang terjaga mata pun terjaga dari rasa inspektur (insecure--red) setelah melihat orang-orang," ujar @kanpacul.

Baca Juga: Belanja Online Pot Seharga Rp 7 Ribu, Ongkirnya Malah Bikin Pusing

"Selain bisa terhindar dari virus corona, masker ini juga bisa digunakan supaya terhindar dari zina mata lho kak," kata @flavourofa

"Masker full face," komentar dari @Scipppp.

Itulah pengalaman belanja online beli masker yang viral di media sosial. Sakin besarnya ukuran masker, jadi pembicaraan netizen. (Suara.com/ Rifan Aditya).

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB