Hitekno.com - Bagi netizen kekinian, mereka pasti akrab dengan istilah Wibu. Namun ada juga sebagian orang yang tidak terlalu tahu mengenai arti Wibu sebenarnya.
Sebuah akun fanspage membagikan postingan ilustrasi dengan caption bertuliskan "Nambah ilmu".
Postingan yang dibagikan menarik perhatian netizen setelah mendapatkan lebih dari 6.400 Like dan dan ratusan komentar dari netizen.
Baca Juga: 5 Foto Ini Buktikan Netizen Kocak dan Jenius, Auto Ngakak!
Cukup unik dan kocak, postingan juga telah dibagikan lebih dari 550 kali.
Pada postingan, terlihat seorang cowok yang menanyakan arti Wibu kepada netizen lain.
"Wibu itu apaan c*k?" tanya cowok tersebut.
Baca Juga: Aksesori Kepala Jisoo BLACKPINK Jadi Sorotan, Ini Komentar Kocak Netizen
Sangat kocak, netizen lain malah membalas dengan jawaban "Waktu Indonesia Bagian Utara".
Tak sampai di sana, sebuah ilustrasi juga menampakkan daerah WIBU yang diberi sekat berupa garis merah.
Tentunya itu bukan arti Wibu sebenarnya dan hanya parodi dari netizen.
Baca Juga: Pinggang Artis Korea Seo Ye Ji Bikin Salfok, Ini 5 Komentar Kocak Netizen
Dikutip dari Wikipedia, Wibu (slang Bahasa Inggris: Weeaboo) merupakan sebuah istilah atau julukan yang disematkan kepada seseorang yang terobsesi dengan budaya Jepang secara berlebihan. Istilah ini terkait erat dengan Japanofilia.
Meski bukan sebagai warga negara Jepang dan tidak tinggal di Negeri Sakura, mereka sering melakukan aktualisasi diri dengan menampakkan budaya Jepang.
Japanofilia tidak terlalu sama dengan Wibu karena istilah tersebut memiliki minat yang sangat luas terutama pada budaya Jepang. Sementara Wibu lebih berfokus pada pop culture, seperti anime dan manga.
Baca Juga: Meme Kocak Awal Mula Superhero, yang Terakhir Paling Unik
Parodi ilustrasi Wibu di atas mendapatkan beragam komentar dari netizen.
"Bingung dengan pembagian waktu gini, garis lintang dan bujur kan semua lurus kok bisa pembagian waktu ada lika-liku gitu..Hahaha," komentar Heri Potter.
"Pantesan kawan gue yang orang Medan pada Wibu..wkwkwk," balas Essa Yusuf.
"Terima kasih, seketika wawasanku bertambah," tulis Rizqy Anwar.
"Setelah melihat postingan ini akhirnya saya dan keluarga bisa tidur nyenyak," canda Eviie Susanti.
Itulah tadi parodi ilustrasi Wibu yang bikin netizen geli, gokil banget ya?