Setelah Bertahun-tahun, Misteri Obat Nyamuk Bakar Ini Akhirnya Terungkap

Usai misteri ini terungkap, banyak netizen yang lalu sadar akan kegunaan hal kecil pada obat nyamuk bakar ini.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 29 September 2020 | 07:00 WIB
Obat nyamuk bakar. (instagram/newdramaojol.id)

Obat nyamuk bakar. (instagram/newdramaojol.id)

Hitekno.com - Akun @newdramaojol.id baru-baru ini mengungkap misteri obat nyamuk yang menjadi rahasia selama bertahun-tahun. Usai misteri ini terungkap, banyak netizen yang lalu sadar akan kegunaan hal kecil pada obat nyamuk bakar ini.

Unggahan mengenai obat nyamuk bakar ini menjadi viral di Instagram usai diunggah akun @newdramaojol.id pada Sabtu (26/9/2020) lalu dan langsung mencuri perhatian.

"Kalian berapa tahun?" tulis caption dalam unggahan tersebut.

Baca Juga: Desain Sprai Ini Bikin Salfok, Netizen Auto Komentar Kocak

Dalam unggahan ini nampak penyangga obat nyamuk bakar yang biasanya dijual dalam satu paket bersama dengan obat nyamuk bakar ini. Pada umumnya, penyangga ini digunakan sebagai penopang obat nyamuk bakar saat akan digunakan.

Namun, seiring berjalannya waktu, rupanya alat penyangga ini punya fungsi lain. Disebutkan oleh netizen, bagian melengkung di penyangga obat nyamuk bakar ini bertugas untuk penopang bagian obat nyamuk yang patah dan tidak lagi membentuk lingkaran sempurna.

Obat nyamuk bakar. (instagram/newdramaojol.id)
Obat nyamuk bakar. (instagram/newdramaojol.id)

Menjawab misteri obat nyamuk bakar yang selama ini tidak diketahui, unggahan ini langsung saja mendapat berbagai komentar dari netizen usai viral di Instagram.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Pilkada Tak Ditunda Namun Pilpres Ditunda 7 Tahun?

"Itu kan biar kalau semisal patah masih bisa ditaruh di situ. Kalau nggak patah ya tetap ditancepin yang tengah" balas netizen dengan akun @mas.angkasa27.

"Bukannya pucuknya yang ditancepin? Ya ampuun, ternyata akuh salah" komentar pemilik akun Instagram @wnlilis.

"Akhirnya terpecahkan sudah, kalau obat nyamuk gue patah nggak harus pakai kertas digulung-gulung kaya kipas dulu buat naronya" ungkap netizen pemilik akun Instagram @ssljndr_.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Ijazah Jokowi dari UGM Palsu?

Viral di Instagram, unggahan mengenai misteri obat nyamuk bakar ini lalu mengumpulkan lebih dari 4.000 likes dan ratusan komentar dari netizen yang baru menyadari hal tersebut.

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB