Dari Romantis Hingga Mencekam, Ini 10 Rekomendasi Film Netflix Terbaik

Menemani waktu senggang kamu, berikut 10 rekomendasi film Netflix terbaik. Kamu sudah nonton yang mana?

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 29 September 2020 | 11:30 WIB
The Devil All The Time. (Netflix)

The Devil All The Time. (Netflix)

Hitekno.com - Setelah mendapat akses dari pemeriintah Indonesia, Netflix menjadi salah satu situs streaming paling diminati. Ada romantis hingga mencekam, berikut 10 rekomendasi film Netflix terbaik.

Cukup menarik, Netflix menawarkan berbagai genre film dan series yang bisa kamu tonton melalui laptop, tablet, PC, smart TV hingga HP yang kamu gunakan. Deretan genre yang bisa kamu nikmati di situs streaming ini antara lain, action, komedi, drama hingga thriller.

Menemani waktu senggang kamu, berikut 10 rekomendasi film Netflix terbaik. Kamu sudah nonton yang mana?

Baca Juga: Setelah Bertahun-tahun, Misteri Obat Nyamuk Bakar Ini Akhirnya Terungkap

1. All The Bright Places

Dibintangi Elle Fanning dan Justice Smith, film Netflix ini berkisah mengenai pasangan kekasih yang mencoba menjalin hubungan di tengah luka emosianal dan fisik di masa lalu yang masih menyisa. Romantis banget, kamu bisa menonton film ini bersama teman atau pasangan ya.

2. To All The Boys I've Loved Before

Baca Juga: Cara Upload IGTV, Tak Pakai Aplikasi Instagram

To All The Boys I've Loved Before. (Netflix)
To All The Boys I've Loved Before. (Netflix)

Film romantis ini diperankan oleh Noah Centineo dan Lana Condor. Mengangkat tema cinta pertama, film ini berkisah mengenai Lara Jean dengan surat cintanya. Hubungan romantis Lara Jean dan Peter Kavinsky jelas saja akan membuatmu gemas.

3. The Kissing Booth

Mempertemukan Joey King dan Jacob Elordi, The Kissing Booth mengangkat kisah cinta remaja. Menjalin hubungan persahabatan dengan Joel Courtney, siapa sangka jika Joey King justru akan jatuh cinta dengan Jacob Elordi yang adalah kakak sahabatnya.

Baca Juga: Hashtag Sudah Ada Sejak 40 Ribu Tahun Silam, untuk Apa?

4. Extraction

Film Netflix terbaik berikutnya adalah Extraction yang dibintangi Chris Hemsworth dan Rudraksh Jaiswal. Film ini berkisah mengenai misi tentara bayaran yang harus menyelamatkan putra raja narkoba.

5. The Old Guard

Baca Juga: Cara Pakai Dua Akun WhatsApp Web Sekaligus di Satu Komputer

Membawa tema action, The Old Guard menceritakan mengenai empat prajurit yang melindungi manusia di tengah ancaman besar yang mengganggu. Film ini diperankan oleh Charlize Theron dan Harry Melling.

6. Alive

Alive. (Netflix)
Alive. (Netflix)

Baru saja rilis, Alive dibintangi oleh Yoo Ah In dan Park Shin Hye. Jika kamu pecinta film dengan tema zombie, film satu ini wajib kamu tonton. Ide simple dari Alive membuatmu akan ikut terbawa dalam perjuangan Yoo Ah In bertahan di tengah gempuran zombie.

7. The King

Melepaskan image cute, Timothee Chalamet tampil garang di The King. Berkisah mengenai pangeran Henry, The King membawa kisah sejarah yang sama sekali tidak membosankan. Selain Timothee Chalamet, Robert Pattinson juga tampil di film ini lho.

8. In The Tall Grass

Membawa kesan horor, In The Tall Grass diangkat dari karya Stephen King dan Joe Hill. Film ini berkisah mengenai teror rahasia di rawa-rawa yang tentu bisa membuatmu bergidik ngeri. Dikenal dengan karya horornya, siap-siap dibuat ngeri oleh Stephen King ya.

9. What Happened to Monday

Cukup mencekam, film ini berkisah mengenai kembar 7 yang harus bertahan hidup dengan menyembunyikan identitas aslinya masing-masing. Bersiap ya, kamu akan dibuat takjub dengan akting apik dari Noomi Rapace di film ini.

10. The Devil All The Time

The Devil All The Time. (Netflix)
The Devil All The Time. (Netflix)

Dibintangi Tom Holland dan Robert Pattinson, The Devil All The Time berkisah mengenai deretan karakter jahat yang bersama dengan seorang pemuda. Sedang begitu diminati, The Devil All The Time wajib banget untuk kamu tonton.

Ada berbagai genre, itu tadi rekomendasi 10 film Netflix terbaik yang wajib kamu tonton. Ingat, sesuaikan dengan genre yang kamu sukai ya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB