Bikin Netizen Merinding, Youtuber Ini Santai Menyantap Sesajen di Hutan

Dengan lahap Youtuber ini menyantap sesajen pesugihan di hutan angker.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 08 Oktober 2020 | 17:00 WIB
Youtuber Dede Inoen makan sesajen di hutan angker. (Instagram/ dedeinoen).

Youtuber Dede Inoen makan sesajen di hutan angker. (Instagram/ dedeinoen).

Hitekno.com - Youtuber Dede Inoe secara mengejutkan mengunggah video berjudul "Mukbang Sesajen Pasugihan di Tengah Hutan Angker". Seperti judulnya, ia menyantap sesajen yang ditemukan di hutan.

Tentu saja video yang diunggah pada Senin (5/10/2020) kemarin langsung menuai beragam tanggapan netizen.

YouTuber dengan jumlah subscriber yang sudah mencapai 1,7 juta ini mengambil video di lokasi yang terlihat seperti hutan.

Baca Juga: Bikin Heboh, YouTuber Ini Ngaku Minum Urine dan Tak Pernah Sakit

Dede awalnya memakan batang aren yang ia temukan di tengah perjalanan. Tak lama kemudian, ia menemukan seekor serangga.

Namun, dia akhirnya juga mengurungkan niat memakan serangga tersebut. Serangga itu lalu dilepaskan dan dibiarkan tetap hidup.

Melanjutkan perjalanan, Dede menemukan makam. Tak jauh dari makam itulah, dia melihat makanan yang disebutkan sebagai sesajen atau persembahan.

Baca Juga: Dikira YouTuber Prank, Tukang Roti Ganteng Ini Bikin Kesemsem

YouTuber ini makan sesajen (YouTube Dede Inoen)
YouTuber ini makan sesajen (YouTube Dede Inoen)

Menurut lelaki berambut gondrong ini, sajen yang diletakkan masih baru. Hal itu terlihat dari rokok gudang garam merah yang masih utuh. Terdapat pula kendi berisi air serta menyan yang menambah suasana mistis di sekitar sesajen itu.

Bukannya takut, Dede justru merasa hoki telah menemukan sesajen itu. "Petualangan hari ini hoki banget. Awalnya ingin cari satwa untuk mukbang, ternyata nemu sesajen,"ungkapnya dengan sumringah.

Ia pun memakan sesajen di hadapannya. Ia dengan santainya meminum air dari kendi, kopi dan juga air kelapa yang disajikan. Sebelum makan, dia juga tak lupa berdoa dengan mengucapkan basmalah.

Baca Juga: Pakai Teknologi AI, YouTuber Ini Beri Warna pada Film Tertua di Dunia

Dede juga memakan paha ayam dengan lahap dan mengatakan jika makanan tersebut masih renyah serta terasa gurih. Dia bahkan dengan santai berbagi sayap ayam kepada kameramen.

Telur bebek mentah pun ia ambil. Rencananya, dia ingin memasak telur tersebut.

YouTuber ini makan sesajen (YouTube Dede Inoen)
YouTuber ini makan sesajen (YouTube Dede Inoen)

Hingga Rabu (7/10/2020), video berdurasi 21 menit 13 detik ini setidaknya telah ditonton sebanyak lebih dari 820 ribu kali di YouTube dan mengumpulkan lebih dari 10 ribu komentar.

Baca Juga: Kreatif, YouTuber Ini Ciptakan Senjata yang Menembakkan Masker ke Wajah

"Baru kali ini saya lihat sesajen dimakan sama penunggunya," komentar seorang netizen.

"Kang Dede nggak salah, yang salah orang yang ngasih sesajen dan tertipu oleh jin. Makhluk halus bisa cari makan sendiri kali. Ingat, Allah menciptakan manusia yang derajatnya lebih tinggi dari makhluk halus," komentar netizen lain.

Itulah kehebohan netizen menyaksikan video Youtuber Dede Inoe yang menyantap sesajen di hutan angker. (Suara.com/ Hiromi Kyuna).

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB