Bikin Ngakak! Netizen Ini Bikin Gambaran Jika WNI Pindah ke Luar Negeri

Netizen ini memberikan gambaran jika warga Indonesia pindah kewarganegaraan di Indonesia.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Minggu, 11 Oktober 2020 | 19:30 WIB
Gambaran warga Indonesia saat pindah luar negeri. (Twitter/@andymakethings)

Gambaran warga Indonesia saat pindah luar negeri. (Twitter/@andymakethings)

Hitekno.com - Belum lama ini Omnibus Lawa diperbincangkan dan membuat netizen berniat berpindah kewarganegaraan. 

Banyak netizen Indonesia yang mengatakan niatnya ini, bahkann netizen menjadikan Sunda Empire kerajaan yang dulu sempat booming sebagai tempat tujuan. 

Kreatifnya warganet Indonesia patut diacungi jempol. Setelah ramai perbincangan tentang pindah kewarganegaraan, muncul foto-foto yang mengundang gelak tawa.

Baca Juga: Twitter Batasi Fitur Retweet untuk Mencegah Berita Hoaks

Foto-foto tersebut adalah foto yang menggambarkan jika nantinya banyak Warga Negara Indonesia (WNI) yang migrasi ke negara lain.

Foto editan warganet bila banyak WNI yang migrasi ke luar negeri (Twitter @andymakethings)
Foto editan warganet bila banyak WNI yang migrasi ke luar negeri (Twitter @andymakethings)

Akun Twitter @andymakethings membuat sekumpulan foto yang telah diedit. Foto pertama bertuliskan caption "Satu hari setelah Prancis menerima imigran dari Indonesia"

Di foto ini tampak warung tenda pecel lele yang sering kita jumpai di pinggir jalan bersanding dengan Menara Eiffel. Kemegahan salah ikon Prancis nan romantis ini seolah terpatahkan dengan keberadaan tenda pecel lele.

Baca Juga: Bersama Halodoc, GoPay Bantu Saling Jaga Kesehatan Mitra Usaha

Di foto selanjutnya, Ada juga warganet yang membagikan foto angkringan di Tokyo. Tak sampai di sini saja, ada pula foto editan abang tukang bakso mendorong gerobaknya di tengah hiruk pikuk Kota New York.

Foto editan warganet bila banyak WNI yang migrasi ke luar negeri (Twitter @andymakethings)
Foto editan warganet bila banyak WNI yang migrasi ke luar negeri (Twitter @andymakethings)

Hingga Sabtu (10/10/2020) unggahan utas ini sudah disukai oleh 72 ribu warganet, mendapat 1,6 ribu tweet kutipan dan 29,2 ribu retweet.

"Bentar lagi ada sate taicham geprek ambyar, dan seblak mewah isi ceker ayam emas," tulis salah satu warganet saat mengutip utas tersebut.

Baca Juga: Kehilangan Tupperware Saat Demo, Mahasiswa Ini Takut Pulang ke Rumah

Warganet lain pun terpingkal melihat utas ini.

"Astaga. Nasi uduk go international buka cabang depan Eiffel," tulisnya dengan menambahkan emotikon menangis di akhir kalimat.

Bagaimana menurut kalian? Apakah hal ini akan benar-benar terjadi jika banyak WNI yang pindah ke luar negeri?(Suara.com/Hiromi Kyuna)

Baca Juga: Pendemo Berjubah Akatsuki Diberi Jalan oleh Mahasiwa, Netizen Auto Salfok!

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB