Hitekno.com - Jajanan gulali yang terbuat dari gula ini merupakan salah satu makanan yang menjadi favorit anak-anak. Memiliki cita rasa manis, jajanan ini bisa dibentuk sesuai dengan wujud unik serta menarik perhatian anak-anak.
Tak selalu bulat, gulali biasanya dibentuk seperti hewan kelinci, bebek hingga kartun favort anak-anak.
Bicara soal gulali, belum lama ini warganet dibuat tertawa usai melihat foto yang diunggah oleh salah satu akun Instagram.
Baca Juga: Simak Langkahnya, Begini Cara Hapus Akun Zoom Secara Permanen dan Temporer
Bukan tanpa alasan, pasalnya akun tersebut mengunggah foto gulali berbentuk bebek yang didiamkan selama semalaman di dalam plastik.
Di gambar awal, gulali bebek tadi tampak terbentuk sempurna bak boneka sungguhan. Namun siapa sangka, gulali bebek ini berubah bentuk usai ditinggal semalaman.
"Bagaimana ini pak, beli gula kapas bebek buat anak didiemin semalam malah jadi cumi-cumi," tulis pengguna Facebook Iqbal Alfurqon.
Baca Juga: Google Rilis Fitur Baru Jelang Pemilu di AS
Foto gulali bebek berubah jadi cumi-cumi ini viral usai diunggah kembali oleh akun Instagram @receh.id beberapa waktu lalu.
"Bebeknya over thingking semalaman," tulis akun Instagram @receh.id, dikutip Suara.com, Sabtu (17/10/2020).
Benar saja, bentuk gulali bebek tersebut berwujud mirip cumi-cumi saat mengempis. Sontak, penampakan gulali bebek berubah jadi cumi-cumi tersebut mendapatkan respon beragam dari warganet.
Baca Juga: Apple Tak Sertakan Charger karena Alasan Lingkungan, Analis: Tak Efektif
"Bebeknya ngambek ditinggal semalaman," sebut salah seorang warganet.
"Nggak dikasih makan makannya ciut begitu kayak Patrick," imbuh warganet lain.
"Lah, malah jadi kayak bungkus tumpeng, hahahaha," timpal warganet lainnya.
Baca Juga: Penuh Jajanan dan Makanan, Isi Kulkas Ini Justru Bikin Netizen Kasihan
Sampai dengan artikel ini ditulis, foto penampakan gulali bebek berubah jadi cumi-cumi tersebut telah viral dan mendapatkan 24 ribu lebih likes dari netizen. (Suara.com/Arendya Nariswari)