Pesan Menohok untuk Mertua Ini Jadi Perbincangan, Netizen: Valid No Debat

Berbagai komentar lalu ditinggalkan dalam kolom balasan unggahan pesan menohok untuk mertua ini.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Senin, 07 Desember 2020 | 16:15 WIB
Ilustrasi. (unsplash/Eric Ward)

Ilustrasi. (unsplash/Eric Ward)

Hitekno.com - Pesan menohok untuk mertua yang viral di Instagram baru-baru ini menjadi perbincangan netizen usai diunggah @nyinyir_update_official. Mencuri perhatian, berbagai komentar lalu ditinggalkan oleh netizen.

Unggahan pesan menohok untuk mertua ini diunggah pertama kali oleh @nyinyir_update_official dan menjadi viral di Instagram pada Minggu (6/12/2020) lalu.

''Setuju nggak gaes? Menurut mimin, valid sih ya'' tulis caption unggahan ini.

Baca Juga: Korupsi Dana Bansos, Netizen Sindir Juliari Batubara Pakai Meme Kocak Ini

Dalam unggahan tersebut, seseorang menjelaskan bahwa sebaik apapun menatu terhadap mertua, jika hati mertua sudah didasari kebencian, maka semua hal yang dilakukan terasa percuma.

Lebih lanjut, penulis pesan ini meminta agar senantiasa diberi kesabaran serta menjadi kuat dalam mempertahankan rumah tangga yang sudah dibangun.

Pesan menohok untuk mertua. (instagram/nyinyir_update_official)
Pesan menohok untuk mertua. (instagram/nyinyir_update_official)

''Dear mertua, sebaik apapun kita, jika dihatimu sudah didasari kebencian, maka apapun yang kita lakukan baik, percuma, tetap saja salah. Dear Allah, bantu kami agar bisa lebih sabar dan kuat dalam mempertahankan rumah tangga kami. Amin'' tulis pesan tersebut.

Baca Juga: Jengkel dengan Sinetron, Aksi Ibu-ibu Ini Pukul TV Bikin Netizen Ngakak

Setelah viral di Instagram, berbagai komentar lalu ditinggalkan dalam kolom balasan unggahan pesan menohok untuk mertua ini.

''Valid no debat! Nggak cuci piring, diomongin. Cuci piring, dinyinyirin'' balas netizen dengan akun @wien_090.

''Setujuh banget'' komentar akun Instagram @novagunawan47.

Baca Juga: Terpopuler: Update Terbaru WhatsApp dan Netizen Ungkap Sosok Menantu Idaman

''Ya Allah, ngena banget ini kata-katanya'' ungkap netizen pemilik akun Instagram @halizamaulidina.

Viral di Instagram, unggahan mengenai pesan menohok untuk mertua ini telah mengumpulkan lebih dari 22 ribu likes dan ratusan komentar dari netizen setelah diunggah @nyinyir_update_official.

Baca Juga: Kegirangan Tukar Tambah iPhone 11 Pro Max Rp 500 Ribu, Netizen Malah Salfok

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB