Apresiasi Pelanggan Setia, Smartfren Beri Cashback 100% Isi Ulang Pulsa

Program 100% Cashback ini berlaku untuk pelanggan Prabayar Smartfren.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 14 Desember 2020 | 15:36 WIB
Smartfren cashback. (Smartfren)

Smartfren cashback. (Smartfren)

Hitekno.com - Sebagai apresiasi terhadap pelanggan setia Smartfren, seluruh pelanggan yang melakukan pengisian ulang pulsa hingga 31 Desember 2020, kini memiliki peluang terpilih mendapatkan cashback 100%. Program ini diharapkan dapat meningkatkan kemudahan pelanggan dalam mendapatkan akses internet andal yang sudah 100% 4G LTE Advance, sekaligus membantu membuka peluang mendapatkan berbagai manfaat positif dari era digital. Selain itu program ini juga memberikan peluang dapat pulsa lebih banyak bagi pelanggan setia terpilih.

Program 100% Cashback ini berlaku untuk pelanggan Prabayar Smartfren yang terpilih, dan melakukan isi ulang pulsa ataumembeli voucer data minimal Rp10.000 melalui aplikasi MySmartfren atau outlet pulsa terdekat. Nilai bonus cashbackyang diterima beserta nilai minimum Isi Ulang / Vouccer Data yang diperlukan akan berbeda-beda untuk setiap pelanggan.

Informasi tersebut akan mengacu kepada SMS promo yang diterima pelanggan, informasi dalam aplikasi MySmartfren atau dial menu *123#. Selanjutnya cashback akan diperoleh instan dan bisa digunakan untuk membeli paket data dengan nilai minimum pembelian tertentu. Selain itu, pelanggan juga bisa mengecek sendiri apakah nomernya terpilih atau tidak, melalui link http://my.smartfren.com/mysmartfren/cashback.php

Baca Juga: Banten dan Bekasi Bisa Bayar Pajak Pakai Saldo GoPay di Fitur GoTagihan

Smartfren cashback. (Smartfren)
Smartfren cashback. (Smartfren)

Dengan adanya cashback tersebut, pelanggan yang mengisi ulang pulsa memperoleh pulsa cashback dari isi ulang yang dilakukan. Sebagai contoh, ketika mengisi ulang pulsa Rp60.000, pelanggan akan mendapatkancashback 100% total Rp60.000. Pulsa cashback akan diberikan kepada pelanggan dalam dua tahap. Pada saat isi ulang pertama, pelanggan akan mendapatkan 50% pulsa cashbackpertama sebesar Rp30.000. Cashback kedua sebesar 50% atau Rp.30.000 akan diberikan 31 hari setelah cashback pertama diberikan.

“Program cashback 100% ini adalah wujud terima kasih kami kepada seluruh pelanggan setia Smartfren. Pelanggan diharapkan bisa memanfaatkan peluang mendapatkan pulsa lebih besar dengan program cashback 100% ini. Dengan cashback yang kami berikan, pelanggan akan memiliki kesempatan untuk menikmati layanan internet Smartfren lebih maksimal,” ujar Roberto Saputra, Chief Brand Officer Smartfren.

Cashback 100% ini berlaku untuk pelanggan prabayar Smartfren yang terpilih, dan hanya bisa didapatkan satu kali selama periode berlangsung. Nilai cashback yang diperoleh memiliki masa berlaku selama 28 hari. Pelanggan bisa memakai cashback tersebut untuk membeli paket data Smartfren yang berbasis volume ataupun UNLIMITED dengan nilai minimum tertentu, namun tidak berlaku untuk pembelian paket yang sedang promo seperti promo diskon.

Baca Juga: Idol Kpop Diedit Makan di Warung Penyetan, Netizen: Lokal Banget

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB