Hitekno.com - TC Candler baru saja mengungkapkan daftar "Most Handsome Face of 2020" atau "Wajah Paling Tampan 2020". Penggemar Minecraft mungkin cukup terkejut serta bergembira mengingat YouTuber gaming PewDiePie menempati peringkat pertama untuk pria paling tampan 2020.
Daftar ini terdiri dari selebritis muda, bintang baru, influencer, atlit, bahkan hingga anggota boyband.
Laporan dari The Strait Times, sejumlah bintang KPop Korea Selatan masuk dalam 50 besar termasuk Jungkook (4), Jimin (17) dari BTS, Taeyong (15) dan Cha Eun Woo dari Astro (posisi 22).
Baca Juga: Dibekali Snapdragon 888, Skor AnTuTu HP Gaming Ini Tembus 750 Ribu Poin
Tentu beberapa fans KPop mungkin merasa tak senang mengingat PewDiePie justru mengalahkan anggota boyband pujaan mereka.
Daftar ini dibuat oleh publikasi "TC Candler & The Independent Critics", yang telah membuat list tersebut di majalah sejak tahun 1990.
Baca Juga: Buat Kaum Rebahan, Selimut Gaming Ini Cocok untuk Push Rank
Tak hanya fans KPop yang heboh, ternyata PewDiePie juga ikut heboh dengan merespon melalui channel YouTube resminya.
Sebagai informasi, PewDiePie (Felix Arvid Ulf Kjellberg) terkenal sebagai YouTuber gaming di mana awal kepopulerannya ia banyak memainkan game Minecraft. Ia juga dikenal sebagai vlogger dan juga komedian yang menarik hati penggemarnya.
Mengingat pria ini cukup kocak, responnya melalui video balasan saat melihat bahwa ia terpilih sebagai Pria Paling Tampan 2020 versi TC Candler adalah membahas meme dari penggemar.
Baca Juga: Pamer Kursi Gaming Buatan Sendiri, Netizen: Mie Ayam gaming RGB Pro
Setelah membahas meme, baru ia merespon mengenai "keterkejutannya" terpilih sebagai pria paling tampan 2020.
"Guys big news, number one, TC Candler most handsome face, put your boy! thats the photo! Yeah..yeah..yeah. Hall of fame, YouTuber, Minecrafter, Merch Vlogger. Yes, yes, yes! We finally did it! All right, thats amazing, who did we beat?" kata PewDiePie dalam channel YouTube-nya. (Guys, berita besar, nomor satu wajah paling tampan TC Candler, lihat fotonya! Yeah yeah..yeah. Hall of fame, YouTuber, Minecrafter, Merch Vlogger. Yes, yes, yes! Akhirnya kita berhasil melakukannya! Ini luar biasa!, Siapa yang telah kita kalahkan?" kata PewDiePie dalam channel YouTube-nya.
Baca Juga: Hasil Modifikasi, Headset Gaming Low Budget Ini Bikin Netizen Geli
Kemudian PewDiePie seakan tak percaya dan membahas secara kocak foto-foto pria tampan yang dikalahkannya. Respon dari PewDiePie juga mendapatkan balasan dari akun resmi YouTube TC Candler pada kolom komentar.
"Selamat Felix, sudah 6 tahun perjalanan panjang dari 89 menuju nomor satu. Kami bangga menjadikan Anda sebagai #1 2020 TC Candler. Harapan terbaik untuk 2021," tulis akun resmi TC Candler.
Kabar mengenai PewDewPie jadi pria paling tampan 2020 versi TC Candler mendapatkan beragam komentar dari penggemar.
"Well, aku baru sadar bahwa kamu punya 8 pack. Btw, selamat atas wajah paling tampan 2020," kata @zahwan_01.
"Wow, ini adalah pria paling tampan yang pernah aku lihat, OMG," balas @divinemarie_.
Itulah tadi kabar mengenai YouTuber gaming PewDiePie saat dinobatkan sebagai pemilik wajah paling tampan 2020 oleh TC Candler, bagaimana pendapat kamu?