Kembangkan Kreativitas Digital Kreator Nominasi TikTok Awards Indonesia

Ini deretan nominasi Best of Technology di ajang penghargaan TikTok Awards Indonesia 2020

Dinar Surya Oktarini

Posted: Jum'at, 22 Januari 2021 | 20:15 WIB
Ilustrasi TikTok. (Pixabay/konkarampelas)

Ilustrasi TikTok. (Pixabay/konkarampelas)

Hitekno.com - Dunia digital berhubungan erat dengan teknologi. Oleh karena itu, di era serba digital saat ini, kita diharuskan dapat menguasai teknologi secara cepat.  Banyak informasi bermanfaat tersedia di internet dan platform digital termasuk TikTok yang diunggah oleh para kreator dengan konten positif dan inspiratif, termasuk mereka yang masuk ke dalam nominasi Best of ology di ajang penghargaan TikTok Awards Indonesia 2020 yang diluncurkan TikTok dengan RCTI. Simak yuk konten menarik dari para nominator Best of ology ini.

Life-hacks Andalan Mahasiswa

Perkuliahan daring yang dilakukan di awal masa pandemi membuat Bagus Yusron mencoba membuat konten di TikTok dengan mengangkat beberapa permasalahan para mahasiswa dalam membuat tugas dan paper. Tak disangka konten pertamanya mengenai daftar pustaka saat ini telah memiliki 2.3 juta views. Tidak berhenti sampai disitu saat ini
Bagus juga telah membagikan banyak tips menarik yang dapat langsung dipraktikan oleh mahasiswa seperti mengetik dengan fitur suara, membuat parafrase, tips membuat dokumen presentasi dan tips menarik lainnya.

Baca Juga: Resmi Masuk Indonesia Hari Ini, Ini Daftar Gerai yang Jual PlayStation 5

Tips Membuat Foto dan Video Lebih Kece

Membuat konten tentu tidak mudah bagi pemula, terlebih jika kita mengingkan hasil foto dan video yang baik. Di TikTok banyak informasi dan tips yang bisa kamu andalkan untuk membuat konten, salah satunya kreator dengan pemilik akun @Urrofi_. Urrofi adalah seorang videografer dan creativepreneur yang kerap membagikan ilmu fotografi dan
videografi dalam konten TikToknya, mulai dari mengambil foto dari sudut yang baik, edit video ala Hollywood, bagaimana mengedit video dan masih banyak lagi. Tidak heran jika video Urrofi saat ini telah disukai 3.9 juta kali.

TikTok Award 2020. (TikTok)
TikTok Award 2020. (TikTok)

Review Gadget di TikTok?

Baca Juga: Beli Beras Murah Lewat Online, Netizen Ini Kaget yang Datang Seperti Ini

Ulasan soal gadget dan smartphone biasanya disajikan dalam durasi cukup panjang dan memerlukan penjelasan yang lengkap. Tapi siapa sangka hal itu bisa dilakukan di TikTok juga dengan durasi pendek ala TikTok. @Dhiarcom atau Dhiar Lukito adalah salah satu reviewer gadget dan smartphone inspiratif yang selalu memberikan informasi paling update
di TikTok dan diselingi humor di beberapa kontennya, sehingga jika kita bingung ingin membeli gadget seperti apa dan bagaimana spesifikasinya kita dapat mencari informasi ini dari Dhiar dan kreator lainnya.

Tokoh di balik Video TikTok Rewind Indonesia 2020?

Pada akhir tahun 2020 kemarin, sejumlah kreator TikTok Indonesia berkolaborasi membuat kompilasi tren konten dan musik populer sepanjang tahun 2020 bersama kurang lebih 200 kreator se-Indonesia. Diaz Surjono pemilik akun @Vincendi.gg ini adalah salah satu tim editor yang ikut andil dalam pembuatan kompilasi video ini. Sebelum itu, Diaz juga sudah sering membagikan konten-konten mengenai editing video di TikTok, hingga sulap-sulap
digital.

Baca Juga: Izin Sekolah Online karena Kemoterapi, Balasan Menohok Guru Ini Bikin Emosi

Sulap Digital ala Kreator TikTok Indonesia

Berbicara mengenai sulap digital, kreator asal Amerika Zach King mungkin jadi salah satu ahlinya. Dia juga menjadi sumber inspirasi bagi Aldo Giustino untuk membuat konten sulap dan ilusi digital versi dirinya. Beberapa videonya juga sempet viral dan dibagikan ke platform digital lainnya. Kreatifitasnya ini juga mendapatkan respon yang positif langsung dari idolanya dan hingga saat ini video-videnya telah disukai sebanyak 4.9 juta kali.

''Penghargaan ini pastinya ditujukan untuk memberikan apresiasi kepada para kreator yang telah menginspirasi dan memberikan kebahagiaan di tahun 2020,'' ungkap Andrew Soendjojo, Head of Marketing TikTok Indonesia. ''Kami berharap di tahun 2021 ini, akan bermunculan banyak pengguna dan kreator baru di TikTok yang ikut memanfaatkan platform ini untuk berkarya dan menghadirkan beragam konten lainnya. Tentunya, TikTok akan terus mendukung kreator dengan menjadi rumah bagi kreativitas mereka.''

Baca Juga: TikTok Uji Coba Fitur Q&A untuk Para Konten Kreator

TikTok Awards Indonesia 2020 merupakan ajang penghargaan kolaborasi TikTok dan RCTI, yang memberikan apresiasi mewakili masyarakat Indonesia terhadap kreativitas pengguna TikTok yang telah menghadirkan konten video singkat yang inspiratif dan menghibur sepanjang 2020. TikTok Awards Indonesia 2020 akan digelar pada 30 Januari 2021,
disiarkan langsung di RCTI mulai pukul 17.00 WIB dari salah satu studio terbesar dan tercanggih di Asia milik MNC Group, yakni Studio RCTI+ Kebon Jeruk Jakarta. Selain di layar RCTI, TikTok Awards Indonesia 2020 juga dapat disaksikan di platform digital TikTok. Pengguna lain juga dapat ikut berpartisipasi dengan donwload aplikasi TikTok kemudian
vote favorit kreator di berbagai kategori berikut. Voters yang beruntung akan berkesempatan untuk memenangkan iPhone 12 secara gratis.

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB