Pakai Hiasan Kepala Seperti Ini, Pengantin Wanita Ini Nyaris Pingsan

Berat hiasan kepala pengantin wanita ini 4 kg.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Minggu, 14 Februari 2021 | 19:45 WIB
Ilustrasi pengantin perempuan. (Pixabay.StockSnap)

Ilustrasi pengantin perempuan. (Pixabay.StockSnap)

Hitekno.com - Tampil cantik bak ratu di hari pernikahan adalah impian semua pengantin di hari pernikahan mengenakan baju tradisional sesuai daerah masing-masing. 

Belum lama ini, sebuah video di TikTok memperlihatkan pengantin wanita yang nyaris pingsan akibat memakai mahkota kepala seberat 4 kilogram. Pengantin asal Aceh tersebut rupanya merasa tak enak badan.

Video tersebut diunggah lewat akun @yolanda_riaspengantin. Di sana, sang perias mengingatkan pentingnya pengantin menjaga kesehatan sebelum hari pernikahan tiba.

Baca Juga: Nyatakan Cinta di Hari Valentine dengan Deretan Filter dari Snapchat

"Jadi ceritaya si kakak nggak bisa tidur malam dan nggak ada selera makan, begitu naik mahkota Aceh-nya langsung mual karena beban di kepala kurang lebih 4 kilo. Muntah sampai mau pingsan di pelaminan," tulis keterangan dalam video.

Sang perias pun akhirnya terpaksa membongkar lagi mahkota tersebut demi pengantin wanita. Meski begitu, ia menyayangkan karena harga sewa mahkota pengantin juga tak murah.

"Akhirnya kita bongkar sebelum acara selesai. Kan sayang banget bayar mahal-mahal tapi cuma pakai sebentar. Jadi buat para pengantin, please banget dijaga kesehatannya ya."

Baca Juga: Canalys: realme Raih Top 4 Smartphone Brand di Asia Tenggara Q4-2020

Pengantin Wanita Nyaris Pingsan Akibat Keberatan Mahkota (tiktok.com/@yolanda_riaspengantin)
Pengantin Wanita Nyaris Pingsan Akibat Keberatan Mahkota (tiktok.com/@yolanda_riaspengantin)

Pengantin wanita pun sempat ditanya apakah ia bersedia memakai mahkota itu lagi. Namun, dirinya lekas menolak.

"Nggak lah. Cukup sekali," ujarnya.

Sejak dibagikan, video wanita tersebut banjir simpati dari warganet. Banyak pula yang membagikan pengalaman serupa karena harus menahan beban berat mahkota saat menikah.

Baca Juga: Kekinian, Pria Ini Berhasil Potong Rambut Sendiri dengan Cara Unik

"Sama kayak sepupuku kemarin tapi dia pakai Sunda siger. Selesai akad langsung muntah-muntah."

"Saya dulu pakai Padang. Bener-bener ditahan dah, untung masih mau makan. Begitu selesai pesta asli demam, nggak jadi malam pertama," curhat yang lain.

"Oh berarti dekat hari H, MUA jangan lupa ingatin calon pengantin untuk istirahat cukup biar nggak kaget. Lumayan pegel tuh seharian," saran yang lain.

Baca Juga: Bukan Berisi Uang, Amplop Kondangan Ini Malah Bikin Pengantin Syok

"Aku juga pernah ngalamin sebelum akad nikah, muntah-muntah mau pingsan saking berat sanggulnya, kepala sampai pusing," imbuh curhatan lain.

Unggahan video pengantin nyaris pingsan karena hiasan kepalanya tersebut kini sudah ditonton lebih dari 800 ribu kali. (Suara.com/ Amertiya Saraswati)

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB