Hitekno.com - Viral di media sosial video yang menceritakan seorang nenek penjual piring dan mangkok keliling. Menyedihkannya, bagaimana nasib apes yang diterimanya.
Dalam video viral di media sosial ini, dikisahkan bagaimana nenek tersebut tertipu pembeli yang memberikan amplok. Namun isinya bukan uang.
Video itu diunggah oleh akun Tiktok @vs.brl, menceritakan kisah nenek penjual piring dan mangkok yang tertipu pembeli.
Baca Juga: Bukan Berisi Uang, Amplop Kondangan Ini Malah Bikin Pengantin Syok
Nenek tersebut merupakan penjual mangkok dan piring. Dalam unggahan tersebut, nenek itu ditipu oleh seorang pembeli yang membeli dagangannya.
Pembeli tersebut meninggalkan sebuah amplop. Sementara, si nenek diminta untuk membuka amplop itu saat si pembeli sudah pergi.
Tak terduga, isi amplop tersebut bukannya uang malah hanya tumpukan kertas koran yang sudah dipotong-potong.
Baca Juga: Ngaku Ikut Nyoblos Demi Amplop, Nasib Netizen Ini Justru Berakhir Apes
Berdasarkan unggahan tersebut, kejadian ini diketahui terjadi di Jalan Veteran, Solo, Jawa Tengah.
"Jadi aku jalan sama adekku terus lihat ada mbah mbah jualan piring mangkok di pinggir jalan Veteran Solo. Pas mau niatan beli mbahnya cerita ada yang beli terus mbahnya dibohongin," ujar akun tersebut, dikutip Suara.com.
Nenek tersebut terlihat menggenggam amplop berwarna putih yang berisi potongan kertas koran.
Baca Juga: Desain Amplop Lebaran Ini PHP Banget, Netizen: Tumbuh Dendam Kesumat
Akun tersebut pun mengaku merinding saat mengetahui cerita dari nenek tersebut.
Akhirnya pemilik akun tersebut membeli dagangan nenek tua itu dan memberikan kembaliannya.
Ekspresi nenek tersebut terlihat senang saat dirinya mendapatkan uang. Dia pun mendoakan si pemilik akun tersebut.
Baca Juga: Ramai Sumbangan Nikahan Pakai QR Code, Nggak Bisa Amplop Kosong Lagi!
Melihat video viral di media sosial tersebut, netizen pun membanjiri kolom komentar unggahan itu.
"Bisa-bisanya ada yang jahilin si mbah, sehat-sehat mbah murah rezeki buat mbah sama mbaknya," balas akun D***.
"Ya Allah itu siapa yang ngasih, kurang kerjaan apa gimana sih," komentar akun In*** N** C****.
"Parah banget, nggak tega," timpal akun S****.
Video tersebut dapat dilihat di sini.
Itulah video viral di media sosial, bangaimana netizen dibuat haru oleh kisah nenek penjual piring dan mangkok keliling yang kena tipu. (BeritaHits.id/ Nur Afitria Cika Handayani).