Ditonton 13 Juta Kali, Tutorial Ikat Es Lilin Ini Bikin Salfok

"Mantul, baru tahu gue," komentar netizen.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Selasa, 02 Maret 2021 | 18:30 WIB
Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)

Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)

Hitekno.com - Es lilin termasuk jajanan yang cukup disukai oleh anak-anak maupun orang dewasa. Sebuah tips atau tutorial ikat es lilin ini sukses menarik perhatian netizen.

Pengguna TikTok bernama @abieberbudhi membagikan video mengenai cara praktis saat dirinya mengikat es lilin.

Tak menggunakan karet, namun bapak-bapak satu ini mengandalkan sebuah tali rafia untuk mengikatnya.

Baca Juga: Bapak-bapak Ikut Nonton Sinetron, Netizen: Elsa Memang Meresahkan

"Tips ikat es lilin, semoga bermanfaat," tulis @abieberbudhi pada caption-nya. Tak disangka, meski sederhana, namun postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton 13 juta kali dan mendapatkan 1,2 juta Like.

Keramahan hingga kesabaran dari bapak-bapak ini dalam mengajari netizen mendapatkan apresiasi. Bahkan netizen auto salfok mengingat sebagian besar komentar diberi Like oleh bapak-bapak tersebut.

Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)
Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)

"Buat ibu-ibu yang mau jualan es lilin. Cara mengikat es lilin, nih caranya begini. Plastik diputar dulu, diputar. Ini tali rafia, dimasukin, diputar ke sini, ya? Lalu masukin ke sini. Ditarik, tarik, ini ditarik juga," kata bapak-bapak itu di dalam video.

Baca Juga: Bapak-bapak Santuy Tangkap Ular Gede, Netizen: Panji Menangis Melihat Ini

Awalnya memang terlihat biasa saja, namun netizen salfok saat melihat tali rafia ini bisa ditarik di mana meninggalkan ikatan es lilin tercipta dengan sempurna.

Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)
Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)

Tak sedikit netizen yang mengaku sudah mencobanya namun gagal. Sang pemilik postingan juga cukup ramah mengingat ia membalas komentar dan memberikan Like pada netizen.

Video viral mengenai bapak-bapak yang membuat tutorial cara ikat es lilin ini memancing beragam komentar dari netizen.

Baca Juga: Bapak-Bapak Ini Kompak Joget Absurd, Netizen: Satu Frekuensi Sampai Tua

"Akhirnya muncul juga bapak-bapak TikTok yang informatif," kata @tsmitasoraya.

Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)
Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)

"Kelamaan, praktis pakai karet bisa kenceng dan selesai juga kerjaan," pendapat @SitiMukhaenah.

"Awalnya B aja, eh pas talinya dilepas gue melotot dong, kok bisa sih? Hati gue langsung bilang: luar biasa (emoticon menangis)," balas @niarishlan.

Baca Juga: Bahagiakan Anak Pakai Cara Unik, Netizen: Bapaknya Seru Banget!

"Mantul, baru tahu gue pak," komentar @raffydenaldy.

Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)
Tutorial mengenai cara ikat es lilin ini berhasil menarik perhatian netizen. (TikTok/ @abieberbudhi)

"Anj*r, semua komen dikasih Like, ramahnya totalitas banget (emoticon menangis)," balas @sukmasalsabila3

Untuk melihat video viral mengenai bapak-bapak yang mengunggah tutorial cara ikat es lilin, kalian bisa mengunjungi postingan asli melalui link ini. 

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB