Uji Fitur ''Hai Spotify'', Pengguna Bisa Kontrol Lagu dengan Suara

Fitur ''Hai Spotify'' ini direncanakan dirilis di iOS dan Android.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Kamis, 08 April 2021 | 09:15 WIB
Ilustrasi Spotify. (unsplash/Fimpli)

Ilustrasi Spotify. (unsplash/Fimpli)

Hitekno.com - Layanan musik streaming Spotify akan menampilkan daftar putar favorit kamu jika kamu mengaturnya, selama ini kamu juga bisa mengontrolnya dengan asisten suara di Alexa, Siri dan Google Asisten.

Kini Spotify tengah menguji fitur yang memudahkan pengguna, yaitu ''Hai Spotify''. Fitur ini akan membuat penggunanya mengontrol daftar putar lagu dengan suara.

Dilansir dari laman The Verge, tampaknya fitur ini akan dirilis di Android dan iOS nantinya.

Baca Juga: Resmi Meluncur, Ini Harga Realme 8 Pro dan Realme 8 di Indonesia

Tetapi dalam pengujian ini sepertinya fitur ini kurang berguna jika terpasang di ponsel kamu, karena sebenarnya pengguna harus membiarkan aplikasi terbuka agar berfungsi.

Iklan horor Spotify. (pexels/John Tekeridis)
Iklan horor Spotify. (pexels/John Tekeridis)

Apabila pengguna membuka aplikasinya, cukup dengan mengatakan ''Hai Spotify'' dan memintanya untuk memutarkan lagu, musik tersebut akan memutar yang ditarik dari daftar putar atau stasiun radio.

Tak cuma itu, pengguna bisa memintannya untuk memainkan lagu yang disuka, maka algoritma Spotify akan mengambil salah satu lagu dari daftar putar harian pengguna secara acak.

Baca Juga: Resmi Meluncur, Segini Harga Realme Buds Air2 dan Buds Air2 Neo

Nantinya fitur ini akan meminta penggunanya untuk mengatur ulang izin mokrofon jika fitur ini sudah resmi diluncurkan.

Meski dirasa kurang berguna, namun sepertinya fitur ini akan bagus jika pengguna membawanya saat berkendara dan ingin mendengarkan lagu dengan hanya mengontrolnya menggunakan suara.

Baca Juga: Pengantin Pria Mewek dalam Acara Pernikahan, Netizen Malah Pertanyakan Ini

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB