Awalnya Disangka Harta Karun, Setelah Digali Isinya Malah Bikin Miris

Ujung-ujungnya kecewa berat.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 08 April 2021 | 14:27 WIB
Benda disangka harta karun terkubur. (TikTok/ Tonyhuismanlp)

Benda disangka harta karun terkubur. (TikTok/ Tonyhuismanlp)

Hitekno.com - Viral di media sosial, video seorang pria tengah menggali di sekitarnya. Karena awalnya ia mengira ada harta karun terkubur di sana hingga berniat membongkarnya.

Tentu saja video ini langsung jadi sorotan netizen hingga viral di media sosial, penasaran apa yang ditemukan pria ini. Apakah harta karun beneran?

Pria itu mengunggah video lewat akun TikTok @Tonyhuismanlp. Sejak dibagikan sudah ditonton lebih dari 7,8 juta kali hingga Kamis (8/4/2021).

Baca Juga: Harta Karun Tersembunyi, Ilmuwan Temukan Fosil Ikan

Huisman bercerita mulanya menemukan benda misterius itu saat berkebun. Lantaran penasaran, ia lalu menggalinya dengan sekop dan melihat semacam pegangan pada benda yang dicurigai.

"Setelah saya menggali lebih dalam, saya melihat pegangan yang kedua," ungkap Huisman.

Benda disangka harta karun terkubur. (TikTok)
Benda disangka harta karun terkubur. (TikTok)

Dia terus menggali tanah sampai menemukan wujud kotak beton yang disangka harta karun.

Baca Juga: Ilmuwan Menemukan Harta Karun Suku Maya, Mereka Menyembah Dewa Jaguar

"Saya membersihkan (tanah) sampai di titik di mana saya bisa mengangkat (kotak itu)," sambungnya.

Hingga pada akhirnya, Huisman bisa melihat penutup kotak seutuhnya dan mencoba mengangkatnya.

Namun lantaran terlalu berat, ia mengambil linggis supaya lebih mudah.

Baca Juga: Baru Ditemukan, Planet Ini Penuh dengan Harta Karun Berharga

"Dan Anda tak akan percaya dengan apa yang saya temukan," celetuk Huisman

Benda disangka harta karun terkubur. (TikTok)
Benda disangka harta karun terkubur. (TikTok)

Tak berselang lama, Huisman tiba-tiba mengarahkan kamera ponsel ke wajahnya. Dia menunjukkan raut muka seperti orang mau muntah sambil menutupi kedua hidungnya dengan kaus yang dipakai.

Nampak dalam video viral di media sosial ini, Huisman juga berlari menjauh dari lubang yang digalinya tadi.

Baca Juga: Harta Karun, Ilmuwan Temukan Puluhan Jejak Kaki Dinosaurus

Usut punya usut, ternyata bukan harta karun terkubur yang didapat. Benda yang digali Huisman adalah septic tank di rumahnya.

Sontak video Huisman tersebut ramai jadi omongan warganet. Lewat postingan berbeda, pria itu kemudian menceritakan apa yang sebenarnya terjadi.

Benda disangka harta karun terkubur. (TikTok)
Benda disangka harta karun terkubur. (TikTok)

Dia mengaku sudah  tahu kalau kotak itu lubang buangan saat mulai menggali.

"Jadi saya memang perlu menggali septic tank marena memang perlu dipompa (setelah saluran air di rumah mampet)," ungkapnya.

Tetapi dia awalnya tak mengetahui ada septic tank di lokasi itu, sejak enam tahun tinggal di rumah yang dihuninya sekarang.

Videonya bisa ditonton di sini.

Itulah video viral di media sosial, pria yang awalnya menyangka akan menemukan harta karun namun malah mendapati septic tank. (SuaraKalbar.id/ Husna Rahmayunita).

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB