Viral Kisah Dapat Nomor dari Mimpi Anak, Ibu Ini Menangkan Lotre Rp 2,7 M

Dari mimpi anaknya, ia terjemahkan jadi nomor lotre ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 09 April 2021 | 16:00 WIB
Ilustrasi angka. (Pixabay/_Alicja_)

Ilustrasi angka. (Pixabay/_Alicja_)

Hitekno.com - Viral di media sosial, kisah seorang ibu yang mendapatkan nomor dari mimpi anak. Dari sana ia memenangkan lotre dengan hadiah fantastis.

Kisah ibu di Thailand ini memicu kehebohan netizen setelah mengaku memenangkan lotre tersebut berkat nomor yang diperolehkan dari mimpi anaknya.

Diwartakan BeritaHits.Id, ia berhasil membawa pulang enam juta bath (Rp2,7 miliar) dengan menafsirkan mimpi anaknya.

Baca Juga: Studi Mengungkapkan Gurita Diduga Bisa Bermimpi, Sama Seperti Manusia

Menyadur dari media Thailand, Khaosod, ibu yang bernama Tithiya Bantaohome ini menggunakan kombinasi angka dari mimpi sang anak. Mimpi itu tersebut cukup unik.

Bantaohome sendiri setiap hari bekerja sebagai penjual jajanan. Ia bercerita pada bulan Maret, sahabat putranya meninggal dunia.

Sahabat putranya itu meninggal dengan mengenakan kemeja bertuliskan nomor 1970. Putranya tiba-tiba bermimpi didatangi oleh mendiang temannya yang memakai baju yang sama.

Baca Juga: Idaman, Pemimpin Pedang Pora di Acara Nikahan Ini Bikin Cewek Kesemsem

Dalam mimpi itu, temannya bertanya kepada putranya mengenai kehidupannya saat ini. Ia menanyakan mengapa belum juga hidup kaya.

Ibu Menang Lotre Dari Mimpi Sang Anak. (Khaosod)
Ibu Menang Lotre Dari Mimpi Sang Anak. (Khaosod)

"Mengapa kamu masih berjuang? Kenapa kamu belum kaya?," cerita Bantaohome menirukan mimpi tersebut, seperti dikutip HiTekno.com dari BeritaHits.Id, Jumat (9/4/2021).

Teman itu lantas melemparkan sekarung beras berisi uang tunai ke putranya. Dari mimpi itu, Bantaohome akhirnya membeli tiket lotere dengan nomor '472270' di Bank Kasikorn.

Baca Juga: Cewek Cantik Ini Lukis Cowok pada Mimpinya, Netizen Malah Ngaku-ngaku

Ibu asal Udon Thani, Thailand ini mengaku awalnya ia pergi ke pasar seperti biasa untuk berjualan. Namun saat melewati toko lotre, ia memutuskan untuk membeli tiket.

Tak disangka, ia benar-benar memenangi lotre tersebut. Melalui undian Kantor Lotere Pemerintah, nama Bantaohome diumumkan sebagai pemenang hadiah utama senilai Rp2,7 miliar pada 1 April.

Kisah ini langsung menjadi viral di negara tersebut dan akhirnya menyebar ke dunia. Kasus mengejutkan seperti itu rupanya bukan hal yang langka di Thailand.

Baca Juga: Penampakan di Warteg Ini Bikin Salah Fokus, Netizen: Mengejar Mimpi

Orang Thailand disebut bisa sangat percaya takhayul dalam hal lotre. Mereka biasanya akan menggunakan angka yang mereka lihat dalam mimpi, atau menggunakan tanggal atau usia untuk membeli tiket lotere.

Beberapa bahkan memilih nomor setelah kejadian langka atau ajaib, seperti menggunakan nomor dari plat mobil jika seorang wanita melahirkan di dalam mobil.

Itulah kisah viral di media sosial, seorang ibu yang memenangkan lotre berkat nomor dari mimpi anak. (BeritaHits.Id/ Ruth Meliana Dwi Indriani).

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB