Viral Video Perlakuan Warga ke Debt Collector, Picu Perdebatan Netizen

Netizen pun ramai memperdebatkan ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Sabtu, 10 April 2021 | 17:00 WIB
perlakuan warga pada motor Debt Collector. (Instagram/ @fakta.berita)

perlakuan warga pada motor Debt Collector. (Instagram/ @fakta.berita)

Hitekno.com - Viral di media sosial, video yang menampilkan bagaimana perlakuan para warga kepada Debt Collector. Namun ujung-ujungnya malah memicu perdebatan netizen setelah ramai.

Seperti diwartakan Beritahits.id, kedatangan Debt Collector atau DC ini membuat emosi warga daerah Urug, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya.

Nampak dalam video, mereka mengamuk dan membuang motor yang diduga milik Debt Collector itu ke sungai.

Baca Juga: Tidak Menerima Hutang, Tulisan di Warung Ini Bikin Netizen Tertampar

Kejadian tersebut terekam dan langsung menjadi viral di media sosial. Netizen pun banyak mengomentari mengenai video amukan tersebut.

Peristiwa itu disebabkan karena warga geram terhadap aksi DC yang arogan dalam melakukan penarikan kendaraan debitur.

Sejumlah warga langsung mengambil 3 motor milik debt collector tersebut. Mereka ramai-ramai menggotong motor dan membuangnya ke sungai.

Baca Juga: Agar Tak Disangka Penagih Utang, Kurir Gunakan Trik Kocak Ini

Akibatnya, ketiga motor itu mengalami kerusakan yang cukup parah. Bahkan, sejumlah debt collector juga mengalami luka-luka dalam peristiwa tersebut.

Viral Warga Buang Motor Debt Collector. (Instagram/@fakta.berita)
Viral Warga Buang Motor Debt Collector. (Instagram/@fakta.berita)

Peristiwa itu kini telah ditangani oleh Polres Tasikmalaya. Pihak kepolisian langsung melakukan olah TKP dan mengamankan ketiga unit motor yang menjadi sasaran.

"Ya memang benar ada kejadian itu. Kami menerima laporan dari masyarakat dan langsung bergerak ke lokasi kejadian," ujar Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya Kota AKP Septiawan Adi Prihartono di Mapolres Tasikmalaya Kota, seperti dikutip HiTekno.com dari dari AyoBandung -- jaringan Suara.com, Rabu (7/4/2021).

Baca Juga: Terkait Bentrokan Driver Ojol dengan Debt Collector, Ini Tanggapan Gojek

"Kami belum bisa ambil keterangan pihak DC karena masihmendapatkan perawatan medis di rumah sakit. 3 unit motor milik DC sudah kami amankan di Mapolres," lanjutnya.

Sementara itu, netizen memberikan beragam komentar dalam video viral tersebut. Sebagian besar dari mereka turut mengecam aksi warga, namun yang lainnya memberikan pembelaan.

"Berani ngambil tapi gak berani bayar gimana ceritanya," kata netizen.

Baca Juga: Debt Collector Sita Wajan saat Pembeli Antre, Pedagang Nasi Goreng Panik!

"Jangan maksa. Wajar orang ambil motor kalian, orang ambil motor itu perintah mereka juga cari uang makan demi anak istri, makanya bayar," ujar lainnya.

"Kasihan debt collector-nya. Kalau gak mau di ambil paksa yo bayaren! Iling motor-motormu iku cicilan," tambah netizen lainnya.

"Yang komen kok kayaknya orang kaya semua ya yang nggak punya utang. Padahal banyak banget lah masyarakat yang beli motor dengan dicicil. Mungkin juga banyak yang merasa kesulitan ekonomi. Positif thinking aja," bela netizen.

Video yang menjadi viral di media sosial itu bisa disaksikan di sini.

Itulah video viral di media sosial, bagaimana perlakuan warga pada Debt Collector yang memicu perdebatan netizen. (Beritahits.id/ Ruth Meliana Dwi Indriani).

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB