Terima Nasi Kotak, Netizen Kaget Temukan Ini di Dalamnya

Anggep aja rejeki di bulan Ramadan.

Agung Pratnyawan

Posted: Sabtu, 17 April 2021 | 18:30 WIB
Ilustrasi nasi kotak. (pixabay)

Ilustrasi nasi kotak. (pixabay)

Hitekno.com - Nasi kotak sering kali dibagikan dalam berbagai acara, juga sebagai ucap syukur. Isinya nasi dengan beragam lauk, yang tentunya siap untuk disantap.

Namun umumnya selain berisi nasi, umumnya nasi kotak akan dilengkapi dengan lauk pauk, sayur, buah, hingga kerupuk.

Berbeda dengan netizen satu ini, pengguna Twitter membagikan pengalaman uniknya saat mendapatkan nasi kotak karena menemukan sesuatu tak terduga di dalamnya.

Baca Juga: Buka Nasi Kotak, Netizen Ini Terkejut Malah Dapat Bonus Gini

Dibagikan oleh akun Twitter @stobewinas pada 14 April, pemilik akun tersebut mengunggah gambar yang menunjukkan bagian dalam nasi kotak setelah dibuka.

Di dalamnya, rupanya ia menemukan mangkuk berwarna merah di atas nasi. Umumnya, nasi kotak memang dicetak menggunakan mangkuk agar berbentuk bulat sempurna dan setiap kotak memiliki takaran nasi yang sesuai.

"Mangkoknya kebawa," tulis pemilik akun dalam kolom keterangan pada cuitannya yang viral di media sosial.

Baca Juga: Nasi Kotak Ini Bikin Salfok, Netizen: Sekte Apalagi Ini?

Tak diketahui secara pasti apa penyebab mangkuk cetakan nasi tersebut bisa berada di dalam nasi kotak, namun diduga orang yang mencetaknya lupa mengambil mangkuk itu kembali.

Temukan hal tak terduga dalam bingkisan nasi kotak. [Twitter]
Temukan hal tak terduga dalam bingkisan nasi kotak. [Twitter]

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 7.436 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar netizen hingga viral di media sosial.

"Wkwkwk nasi kotaknya dapet freebies," tulis akun @yeonjunkece.

Baca Juga: Kaget Lihat Bentuk Bebek di Nasi Kotak Ini, Netizen: Gue yang Takut Dimakan

"Ngakak astaga. Itu waktu nyetak nasi buat kotak berikutnya apa nggak nyariin mangkoknya kemana," komentar @amour8604.

"Anggep aja rejeki di bulan Ramadan wkwk," tambah @jenonow.

"Rejeki banget, makan sayurnya bisa ditaroh langsung di mangkoknya. Jadi nggak usah digigit terus disruput kayak es mambo," ungkap @dreamnchilde.

Baca Juga: Pengajian Dapat Nasi Kotak Seperti Ini, Kok Malah Bikin Emak-emak Sewot?

Itulah kisah viral di media sosial, bagiamana cerita netizen mendapatkan kejutan dalam nasi kotak yang diterimanya. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB