Pakai Foto WhatsApp Ini, Skripsi Mahasiswa Ini Langsung Disetujui Dosen

Mahasiswa akhir bisa dicoba triknya nih.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Selasa, 27 April 2021 | 08:15 WIB
Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay/ HeikoAL)

Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay/ HeikoAL)

Hitekno.com - Salah satu mahasiswa memberikan pengalamannya membuat dosennya iba dan memberikan persetujuan pengajuan skripsinya karena foto profil di WhatsApp. 

Sang dosen mengaku merasa bersalah saat melihat foto profil mahasiswanya itu.

Kisah itu dibagikan oleh mahasiswa anonim dalam akun Twitter @collegemenfess.

Baca Juga: 3 Tragedi Laut yang Terjadi di Bulan April, Ada Titanic Hingga KRI Nanggala

"Skripsi di-acc karena dosen pembimbing enggak tega lihat DP WA mahasiswanya. Alhamdulillah setelah penantian sekian purnama," tulisnya seperti dikutip Beritahits.id, Senin (26/4/2021).

Mahasiswa itu memasang foto profil seekor kucing yang sedang termenung di dekat jendela.

Kucing itu tampak seperti depresi dan sedang meratapi nasibnya.

Baca Juga: Siapkan Primogems, Ini 5 Alasan Gacha di Banner Zhongli Genshin Impact

Gegara foto profil ini dosen langsung acc skripsi (Twitter/collegemenfess)
Gegara foto profil ini dosen langsung acc skripsi (Twitter/collegemenfess)

Tak lama kemudian sang dosen mengirimkan pesan ke nomor WhatsApp mahasiswanya itu.

Sang dosen memberitahu bahwa skripsi yang diajukan oleh mahasiswanya itu sudah disetujui olehnya.

"Gimana kalau langsung aku acc. Cocok?" kata si dosen.

Baca Juga: Salfok, Spanduk Penjual Es Ini Bikin Netizen Auto Mampir

Si mahasiswa menyampaikan ungkapan terima kasih karena sang dosen pembimbing telah menyetujui pengajuan skripsinya.

Tak lama berselang, si dosen memberikan alasan ia langsung menyetujui skripsinya. Bukan karena melihat isi skripsi melainkan ia tak tega dengan foto profil sang mahasiswa.

"Profil kucing menunggu itu yang bikin saya merasa bersalah," ungkapnya.

Baca Juga: Cara Menulis Daftar Pustaka dari Skripsi, Mudah dan Nggak Bikin Pusing

Kisah mahasiswa langsung disetujui skripsinya gegara foto profil WhatsApp itu langsung viral di media sosial.

Hingga Senin siang, kisah tersebut telah disukai lebih dari 37 ribu pengguna, dicuit ulang oleh 7,5 ribu pengguna dan dikomentari oleh ribuan pengguna Twitter.

Beragam komentar kocak langsung membanjiri kolom komentar akun tersebut.

"DP kucing menunggu, bismillah tahun ini wisuda," ujar @so*********na.

"Kuy cobain hahahaha," ungkap @fr************no.

"Gemas, baik banget dosennya," ucap @ea******ut.

"Minta foto kucingnya deh, siapa tahu bu dosen hatinya ikut luluh juga," tutur @pa*******ng.

Unggahan mahasiswa ini lantas viral di Twitter dan mendapatkan beragam komentar dari netizen. (Suara.com/Chyntia Sami Bhayangkara)

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB