Akhirnya, Instagram Bakal Hadirkan Fitur Posting Foto dari Desktop

Tentunya jadi kabar gembira para pengguna Instagram desktop.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 16 Mei 2021 | 08:30 WIB
Ilustrasi Instagram. (Pixabay)

Ilustrasi Instagram. (Pixabay)

Hitekno.com - Instagram selama ini menghadirkan fitur untuk posting foto dan video hanya melalui aplikasi, namun tidak menggunakan versi web atau desktop. Namun akhirnya, fitur tersebut bakal dihadirkan.

Berdasarkan bocoran yang muncul, nantinya pengguna aplikasi Instagram desktop akan bisa mempostingkan foto.

Kabar ini muncul dari leaker Alessandro Paluzzi, yang menyampaikan Instagram diperkirakan akan mengizinkan pengguna untuk memposting foto dari desktop.

Baca Juga: 5 Aplikasi Video Call untuk Silaturahmi Virtual, Cocok saat Lebaran

Dalam tangkapan layar yang dibagikan akun Twitter @alex193a pada 14 Mei, pengguna akan dapat menyeret dan melepas gambar dari komputer, memotong gambar, menambahkan filter, mengedit, dan hampir semua hal lain yang dapat ditemukan di perangkat seluler saat mengunggah foto.

"Instagram sedang mengerjakan kemampuan untuk membuat postingan dari situs web desktop," tulis leaker tersebut.

Ilustrasi Instagram. (HiTekno.com)
Ilustrasi Instagram. (HiTekno.com)

Paluzzi menambahkan bahwa fitur Instagram desktop tersebut saat ini hanya diuji secara internal sehingga tidak semua pengguna dapat menggunakannya.

Baca Juga: 5 Aplikasi Kartu Ucapan Lebaran, Bisa Bikin Sendiri Sesuai Keinginan

Sayangnya, fitur tersebut belum mendukung kemampuan mengambil gambar dari kamera di komputer secara langsung. Batasan yang sama juga terjadi pada video IGTV.

Instagram saat ini lebih berfokus pada aplikasi Instagram mobile yang bisa diunduh di Android ataupun iOS. Namun, antarmuka web desktop mungkin berguna bagi beberapa pengguna yang lebih suka melihat gambar dan video di layar yang lebih besar.

Dilansir dari Android Central pada Sabtu (15/5/2021), masih belum diketahui apakah Instagram juga mengizinkan pengguna untuk mengunggah jenis konten lainnya, seperti Stories atau Reels.

Baca Juga: Silaturahmi Virtual, Ini 5 Aplikasi Video Call Terpopuler untuk Lebaran

Sayangnya belum diketahui sampai kapan Instagram membuka fitur untuk posting foto dari desktop ini. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB