Jajanan Unik, Kue Lebaran Ini Malah Bikin Netizen Gemas

Antara nggak tega makan dan gemas.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Rabu, 19 Mei 2021 | 16:30 WIB
Kue berbentuk unik. (Twitter/@FOODFESS2)

Kue berbentuk unik. (Twitter/@FOODFESS2)

Hitekno.com - Kue lebaran memiliki beberapa bentuk dan jenisnya, salah satunya nastar, kastangel, putri salju hingga kue kering lain untuk disuguhkan ke tamu saat berkunjung. 

Melalui kolom komentar unggahan akun Twitter @FOODFES, warganet ini awalnya bercerita bahwa keponakannya baru saja menyantap sesuatu.

Namun, betapa kagetnya warganet tersebut ketika keponakannya menjawab baru saja menyantap sandal.

Baca Juga: Perusahaan Karoseri Terkemuka, HOPE Akan Melantai di Bursa Saham

Bukan sandal sungguhan, ternyata yang dimaksud oleh keponakan warganet tersebut ialah cokelat berbentuk alas kaki.

Keponakan Warganet Ngaku Makan Sandal, Ternyata Ini yang Sebenarnya Terjadi. (Twitter/@FOODFESS2)
Keponakan Warganet Ngaku Makan Sandal, Ternyata Ini yang Sebenarnya Terjadi. (Twitter/@FOODFESS2)

"Jadi inget keponakanku kemarin. Aku tanyain makan apa, jawabnya makan sandal. Kaget dong aku, terus aku pastiin lagi ternyata cokelat,"ungkap salah seorang warganet.

Benar saja, baru-baru ini akun Twitter @FFOODFESS2 memamerkan foto cokelat bentuk sandal warna-warni nan unik.

Baca Juga: Video Ledakan Matahari Berhasil Direkam Pesawat Luar Angkasa

Jika biasanya cokelat berbentuk hati, bulat atau kotak, lain halnya dengan kudapan manis berikut ini.

Cokelat bentuk sandal tersebut terlihat begitu unik dan menarik untuk dicoba. 
 Masing-masing cokelat bentuk sandal dikemas dalam plastik kecil di toples kue Lebaran.

"Fess nggak perlu was-was lagi nih kalau ke masjid, karena persediaan sandal masih banyak," tulis akun Twitter @FFOODFESS2.

Baca Juga: Kepoin HP Bocil, Pas Dibuka Netizen Dibuat Melongo dengan Isinya

Keponakan Warganet Ngaku Makan Sandal, Ternyata Ini yang Sebenarnya Terjadi. (Twitter/@FFOODFESS2)
Keponakan Warganet Ngaku Makan Sandal, Ternyata Ini yang Sebenarnya Terjadi. (Twitter/@FFOODFESS2)

Sontak saja, cokelat bentuk sandal ini menjadi viral dan membuat warganet lain penasaran.

Tidak sedikit kemudian warganet yang beramai-ramai memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar.

"Ihh lucu, kalau di rumah bukan aku makan tapi sibuk cari pasangan sandalnya sih,"sebut salah seorang warganet.

Baca Juga: Unik, Kue Lebaran Ini Bikin Tamu Malah Bergidik Ngeri

"Ini kalau direndam di air bakalan gede gitu nggak sih? Kalau iya kan keren banget,"imbuh warganet lain.

"Wkwkwkw, kok bisa sih ada ide buat cokelat sandal begini, lucu banget,"timpal warganet lainnya.

Unggahan foto cokelat bentuk sandal nan unik tersebut telah viral dan mendapatkan 9 ribu lebih likes dari netizen. (Suara.com/Arendya Nariswari)

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB