Viral Penampakan Warmindo Modern, Sediakan Fasilitas Mie Instan Tak Biasa

Tak hanya lengkap pilihan rasanya, namun punya cara unik untuk memesannya.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 06 Juni 2021 | 12:00 WIB
Viral Warmindo Modern (Twitter/Sosmedlembut)

Viral Warmindo Modern (Twitter/Sosmedlembut)

Hitekno.com - Beredar video yang menampilkan sebuah Warung Mie Instan atau kerap kali disebut Warmindo modern dengan fasilitas tak biasa. 

Video ini beredar di Twitter hingga menjadi pembicaraan netizen, bahkan sampai viral di media sosial.

Warung unik ini terlihat sangat modern dengan puluhan rasa mie instan tersedia di sana.

Baca Juga: Lamaran Pakai Rp 1,33 Miliar, Netizen: Beli Mie Ayam Bisa Buat Berenang

Diunggah oleh akun Twitter @Sosmedlembut, terlihat sebuah warmindo yang menyediakan menu indomie melalui sebuah etalase besar.

Dalam etalase tersebut, terlihat ratusan mie instan bermerek indomie disusun berjajar ke atas sesuai dengan pilihan rasanya.

Viral Warmindo Modern (Twitter/Sosmedlembut)
Viral Warmindo Modern (Twitter/Sosmedlembut)

Terlihat pula puluhan rasa di sana. Pelanggan pun mengambil sendiri mie instan yang akan mereka makan.

Baca Juga: Indomie Australia Bikin Kreasi Mie Goreng Macaron, Malah Banjir Protes

Kemudian, pelanggan memilih toping yang ingin mereka makan. Pilihan toping tersebut tersedia dalam bentuk kupon-kupon.

Tak hanya mie instan, mereka juga bebas memilih minuman dalam bentuk kemasan yang digantung di Warmindo modern.

Kemudian, pilihan mie dan minuman tersebut diletakan di sebuah mangkuk berwarna kuning untuk nantinya diolah oleh pegawai warmindo.

Baca Juga: Lihat Mie Ayam Murah Rp 2 ribuan, Penampakannya Bikin Ngiler

Rupanya, warmindo tersebut merupakan Warmindo Rakjat yang terletak di Kota Solo. Warung ini menyediakan kelezatan lebih dari 21 Rasa Indomie Selera Nusantara.

Viral Warmindo Modern (Twitter/Sosmedlembut)
Viral Warmindo Modern (Twitter/Sosmedlembut)

Viral di media sosial, video tersebut dapat disaksikan di sini.

Itulah video viral di media sosial, bagaimana penampakan Warmindo modern dengan fasilitas unik. Berminat mencicipi mie instan di tempat ini? (Suara.com/ Aulia Hafisa).

Baca Juga: Penjual Bakso Peringatkan Ini, Oknum "Mie Rebus" Auto Pergi

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB