Tak Berharga, Video Kemasan BTS Meal Dibuang di Dubai Bikin Menangis

Demam BTS Meal nampaknya tak terlihat di Dubai, Uni Emirat Arab.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Kamis, 10 Juni 2021 | 15:07 WIB
Saus Cajun dan Sweet Chilli Sauce yang menjadikan BTS Meal ini begitu spesial. (Suara.com/ Amertiya)

Saus Cajun dan Sweet Chilli Sauce yang menjadikan BTS Meal ini begitu spesial. (Suara.com/ Amertiya)

Hitekno.com - Menu kolaborasi McDonald's dan BTS baru saja dirilis di Indonesia dan diserbu oleh netizen. Bahkan di beberapa gerai restauran siap saji ini dipenuhi ojol dan para fans BTS yang dijuluki ARMY. 

Menu spesial ini mendapatkan sambutan luar biasa dari para ARMY (penggemar BTS) di Indonesia. Bahkan, kemarin gerai-gerai McDonald's tampak diserbu ratusan driver ojol yang kebanjiran pesanan BTS Meal.

Fenomena ini menjadikan kemasan BTS Meal menjadi benda yang banyak dicari di beberapa negara. Bahkan, kemasan bekasnya banyak dijual dengan harga yang cukup tinggi di berbagai e-commerce.

Baca Juga: Rancang King Nassar Meal, Netizen: Local Pride Banget ya

Meski begitu, demam BTS Meal nampaknya tak terlihat di Dubai, Uni Emirat Arab. Sebab, sebuah video viral di TikTok menunjukkan hal sebaliknya. Akun @kucboluc menunjukkan bagaimana kondisi McDonalds di Dubai yang sepi.

Di Dubai, Kemasan BTS Meal dibuang di tempat sampah. (Dok. TikTok)
Di Dubai, Kemasan BTS Meal dibuang di tempat sampah. (Dok. TikTok)

Jika di Indonesia BTS Meal hanya dijual melalui drive thru, pesan antar, GoFood, Grab Food hingga Shopee Food, di Dubai, kamu bisa menikmatinya langsung di gerai McDonald's.

Meski begitu, dalam video yang direkam oleh lelaki Indonesia yang tengah menetap di Dubai ini suasana McDonald's di sana justru terlihat sepi.

Baca Juga: Tecno Spark 7 Pro Resmi Rilis di Indonesia, Bawa Triple Rear Camera 48MP

Bahkan, ia juga memperlihatkan bagaimana kemasan BTS Meal dibiarkan begitu saja di meja-meja di gerai McDonald's setelah dimakan. Kemasan-kemasan tersebut pun langsung dibereskan dan dibuang oleh petugas di sana.

"Orang Dubai not fanboi BTS Meal," tulisnya.

Video tersebut pun mendapatkan perhatian dari banyak warganet hingga telah dilihat mencapai 3,1 juta kali dan berbagai komentar.

Baca Juga: Huawei Resmikan Pusat Transparansi Keamanan Siber dan Perlindungan Privasi

"Namanya geh sampah ya harus di buang ngapain disimpen apalagi di pajang," ujar @chaanmugi.

"Bisa-bisanya pada bandingin fans yang di Indonesia sama yang di Dubai. Dari ekonomi aja kita udah beda jauh, mereka ga berebut buat dapetin bungkus makanan," kata @arbabe45.

"Mereka pada kaya, daripada ngumpulin itu mending datangin langsung orangnya (BTS)," tulis @mumin421.

Baca Juga: Nggak Ada MCD di Kotanya, Netizen ini Bikin Sendiri Menu BTS Meal

"Akhirnya bisa lihat ke "normalan" di negara yang berbeda," ungkap @silentbff.

Unggahan video BTS meal di Dubai dibuang dan seperti tak berharga ini lantas viral di media sosial. (Suara.com/Dinda Rachmawati)

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB