Warung Mie Ayam Jadikan Tupperware Tempat Kecap, Emak-emak Bisa Ngamuk Nih

Emak-emak jangan sampai lihat ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 21 Juni 2021 | 12:45 WIB
Botol Tupperware jadi tempat kecap dan saus. (TikTok)

Botol Tupperware jadi tempat kecap dan saus. (TikTok)

Hitekno.com - Netizen di media sosial dibuat heboh melihat tempat kecap dan saus di warung mie ayam ini. Bagaimana tidak, mereka menggunakan botol plastik bermerek Tupperware.

Sebagaimana diketahui, Tupperware merupakan merek peraltan makan dan minum yang banyak digemari emak-emak. Bahkan punya fans garis keras tersendiri.

Dalam video singkat yang beredar, terlihat sebuah warung mie ayam yang dikunjungi oleh netizen. Warung tersebut rupanya menggunakan botol Tupperware untuk wadah sambal dan kecap.

Baca Juga: Tak Sengaja Bikin Tupperware Meleleh, Wujudnya Bikin Salfok

Hal ini terlihat tidak biasa karena wadah tersebut terbilang cukup mahal sepadan dengan kualitas bahannya yang konon terbilang awet.

Hal tersebut membuat merek ini menjadi favorit para ibu-ibu. Tak sedikit para ibu yang mewanti-wanti siapa saja yang membawa wadah ini agar tidak rusak.

Tupperware Wadah Kecap (TikTok)
Tupperware Wadah Kecap (TikTok)

Namun, siapa sangka wadah ini hanya dijadikan botol kecap dan saus di warung itu. Parahnya, bagian tutup botol Tupperware ini dilubangi untuk mempermudah pembeli mi ayam ketika menuangkan kecap dan saus.

Baca Juga: Kehilangan Tupperware Saat Demo, Mahasiswa Ini Takut Pulang ke Rumah

"Emak di rumah jangan sampai lihat," tulis keterangan video viral di media sosial tersebut.

Sontak saja, tidak sedikit kemudian netizen yang memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar.

Mereka menyayangkan kondisi botol tersebut apabila diketahui oleh ibu-ibu.

Baca Juga: Lihat Tupperware Jadi Wadah Ikan Cupang, Netizen: Infused Water?

Tupperware Wadah Kecap (TikTok)
Tupperware Wadah Kecap (TikTok)

Berikut beragam komentar netizen pada postingan viral di media sosial tersebut.

"Menangis emak gue melihat penampakan botol Tupperware dibeginiin," ujar netizen.

"Emak gue aja sayang buat dipakai, malah disimpen," tulis netizen.

Baca Juga: Tupperware Hilang, Netizen Ini Dapat Pesan Menyeramkan dari Ibunya

"Mi ayam sultan ini pasti, kalau wadahnya begitu," imbuh yang lain.

"Bisa-bisanya, botol Tupperware gue ilang aja emak ngambek seminggu," kata netizen.

"Mending buat saos sih daripada dipajang di lemari wkwk, nyindir emak gue," pungkas netizen.

Itulah penampakan viral di media sosial, bagaimana warung mie ayam jadikan botol Tupperware sebagai tempat kecap dan saus. (Suara.com/ Aulia Hafisa).

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB