Listrik Nunggak, Wanita Ini Malah Lempar Uang ke Petugas PLN saat Ditagih

Petugas memunguti uang yang berserakan sambil direkam oleh wanita tersebut.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 01 Juli 2021 | 18:52 WIB
Wanita lempar uang ke petugas PLN - (Instagram/@cetul.22)

Wanita lempar uang ke petugas PLN - (Instagram/@cetul.22)

Hitekno.com - Seorang wanita melemparkan uang kepada petugas PLN saat ditagih tunggakan listrik. Tak hanya itu, ia juga merekam video dan mengancam untuk diviralkan.

Kejadian ini terekam dalam sebuah video viral di media sosial, bagaimana perlakuan wanita tersebut kepada petugas PLN yang menagih tagihan listrik.

Ungkapan "yang ditagih utang lebih galak" kembali terbukti dalam video aksi wanita tersebut.

Baca Juga: Wujudkan Keinginan Petugas Kebersihan Bandara, Aksi Pria Ini Viral

Di video viral ini, seorang wanita disebutkan memiliki tagihan listrik yang menunggak. 

Namun saat diminta membayar tagihan, ia justru bersikap lebih galak terhadap petugas.

Dalam video yang salah satunya diunggah akun Instagram @cetul.22 pada Rabu (30/6/2021) itu, tampak seorang pria berseragam rompi jongkok.

Baca Juga: Posting Video Bela Israel di Media Sosial, PNS Diamankan Petugas

Di depannya berserakan uang kertas. Ia pun memunguti satu per satu uang tersebut.

Wanita lempar uang ke petugas PLN - (Instagram/@cetul.22)
Wanita lempar uang ke petugas PLN - (Instagram/@cetul.22)

Rupanya, uang itu berasal dari wanita berdaster biru yang berdiri di hadapannya.

Menurut narasi yang menyertai video, wanita itu melempar uang ke petugas PLN saat diminta membayar tagihan listrik yang menunggak.

Baca Juga: Warga Rebut Alat Pemadan dari Petugas, Malah Geger Api Menyembur

Sambil merekam dengan kamera ponselnya, wanita itu mengomel dengan nada tinggi dan menantang untuk di-viral-kan.

"Tagihan listrik nunggak, Ibu ini ditagih malah dilemparkan uangnya ke petugas PLN. Lokasi : makassar," tulis @cetul.22.

Netizen yang menyaksikan video itu pun merasa miris dan menyayangkan perilaku tak sopan wanita berdaster biru kepada petugas PLN ini.

Baca Juga: Viral Video Mobil Diminta Putar Balik Malah Caci Maki dan Pukul Petugas

Mereka kasihan pada petugas PLN yang mendapat perlakuan tak sopan saat menjalankan pekerjaannya.

"Kalo miskin nya kebangetan jangan gaya2an pake listrik. Pake lilin aja buk," komentar @cib***.

"Tata krama belum ditemukan disini," tambah @ary***.

"Kalo ga mau bayar listrik pake teplok aja .kasian petugas nya.dia cuma jalanin kerjaan aja .." ungkap @che***.

TONTON VIDEONYA DI SINI.

Itulah video viral di media sosial, bagaimana perlakuan wanita ini saat ditagih tunggakan listrik. Malah lempar uang ke petugas PLN sambil merekamnya. (SuaraJogja.id/ Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana).

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB