Ambil 3 Nasi Kotak Sekaligus di Kondangan, Aksi Emak-emak Ini Bikin Geram

Aksi emak-emak ini bikin gregetan.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Jum'at, 16 Juli 2021 | 14:04 WIB
Ilustrasi nasi kotak. (pixabay)

Ilustrasi nasi kotak. (pixabay)

Hitekno.com - Saat datang ke pesta pernikahan umumnya kedua mempelai akan mendapatkan makanan bagi tamu undangan. Makanan tersebut biasanya berbentuk prasmanan atau nasi kotak

Jika penyajiannya dalam bentuk nasi kotak, umumnya setiap tamu hanya berhak membawa 1 bungkus. Namun rupanya, ada saja tamu undangan yang nekat membawa lebih dari 1 kotak.

Seperti yang tampak pada unggahan akun TikTok @bibir.tebal. Dalam unggahan itu, pria ini menyoroti perilaku seorang ibu di pesta pernikahan.

Baca Juga: Nggak Bisa Nongkrong, Pria Ini Ngide Buat Warung Kopi Pribadi

Pria ini mengaku kesal dengan apa yang dilakukan ibu tersebut. Pasalnya ibu tersebut sampai mengambil 3 nasi kotak untuk dirinya sendiri.

Padahal saat itu, masih banyak tamu undangan yang belum kebagian. Setelah itu, sang ibu ini duduk di kursi dan melakukan hal lain yang cukup mengejutkannya.

Ambil 3 nasi kotak di pesta pernikahan (TikTok @bibir.tebal)
Ambil 3 nasi kotak di pesta pernikahan (TikTok @bibir.tebal)

Ibu tersebut lantas memindahkan ketiga nasi kotak itu pada sebuah plastik. Diduga hal ini dilakukan agar tak ketahuan dirinya mengambil 3 nasi kotak sekaligus.

Baca Juga: Kolaborasi FIGHT Esports dan TikTok, Edukasi Gamers

"Jadi tadi gua kesel banget ada ibu-ibu depan gua minta nasi kotak sampai 3. Ternyata malah dibungkus dalam plastik gini. Kesel banget padahal yang lain belum kebagian," tulis pria ini dalam video tersebut.

Menurut pria ini, ketika ibu tersebut memindahkan nasi ke plastik berarti ia tahu bahwa hal itu salah. Pasalnya, pengantin tentu sudah mempersiapkan makanan sesuai dengan undangan yang hadir.

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar dilontarkan pada unggahan ini.

Baca Juga: Penampakan Resepsi Pernikahan Drive Thru, Netizen Malah Sedihkan Hal Ini

"Kalo nasi kotak satu masih bisa dibicarakan. Ini 3 loh, udah kelewatan. Kasihan yang belum kebagian," komentar warganet lainnya di kolom komentar.

Warganet lainnya ikut berkomentar. "Padahal itu untuk satu-satu. Harusnya sadar diri lah sedikit," ujar warganet ini.

"Hei ibu daripada ngambil nasi kotak sampai 3, mending bantu di dapur, palingan dibawakan makanan pulang ke rumah," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Baca Juga: Nekat Datang ke Pernikahan Mantan, Pria Ini Pakai Baju Mirip Pengantin

unggahan emak-emak bawa nasi kotak 3 saat di kondangan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 500 ribu kali di TikTok. (Suara.com/Hiromi Kyuna)

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB