Video Lawas Penjual Burger Keliling 1980, Netizen Soroti Harganya

Selain ungkap harga burger di 1980, video lawas ini juga mengungkap kehidupan di masa silam.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 27 September 2021 | 14:36 WIB
Video lawas penjual burger di tahun 1980. (YouTube/ Daniel Hardjono)

Video lawas penjual burger di tahun 1980. (YouTube/ Daniel Hardjono)

Hitekno.com - Viral di media sosial, video lawas yang menampilkan aktivitas sehari-hari masarakat di masa lampau. Terlihat bagaimana penjual burger keliling dari tahun 1980 yang jadi sorotan.

Banyak hal yang terungkap dari video lawas ini, terutama bagaimana kehidupan masyarakat di masa itu. Beberapa hal pun menjadi sorotan netizen hingga viral di media sosial.

Kumpulan dokumentasi ini menjadi viral di media sosial setelah dibagikan oleh akun Twitter @lantip.

Baca Juga: Viral Video Lawas Bajaj Bajuri, Singgung Hukum Mati Koruptor Dana Bencana

Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 3.200 kali, di-retweet 60 kali dan mendapatkan 124 tanda suka.

Video-video dokumentasi itu ternyata dikumpulkan oleh seorang bernama Daniel Hardjono. Ia membagikan keseharian masyarakat Tanah Air di masa lampau melalui akun YouTube miliknya.

"Nemu kanal YouTube Daniel Hardjono. Dia mempublish video-video dokumentasi keseharian dari tahun 80-an," tulis akun ini sebagai keterangan Twitter seperti dikutip HiTekno.com dari Suara.com.

Baca Juga: Video Lawas Gisel Saat Sedang Room Tour Bikin Netizen Sadar Hal Ini

Akun ini kemudian membagikan salah satu video yang diunggah Daniel Hardjono. Video viral ini menunjukkan penjual burger keliling di masa lampau yang diberi nama Roti Burger Aroma.

Video lawas penjual burger di tahun 1980. (YouTube/ Daniel Hardjono)
Video lawas penjual burger di tahun 1980. (YouTube/ Daniel Hardjono)

Penjual burger itu tampak berjualan dengan gerobak seperti sekarang. Gerobak itu ditempelkan dengan sebuah sepeda ontel kuno.

Perbedaannya hanya ada di harga, di mana burger dijual dengan harga Rp 650 perak. Hal ini terlihat dari kaca gerobak yang sudah dicat nominal harga.

Baca Juga: Video Lawas Prilly Latuconsina yang Lagi Party Viral, Netizen Malah Salfok

"Kayak burger harga 650 rupiah ini. Keren lho ini. Sekarang semua bisa bikin dokumentasi begini, bikin yuk," ajak akun ini.

Penjual burger itu juga membawa alat masak yang tidak jauh berbeda dengan sekarang. Gerobaknya dilengkapi kompor minyak, wajan, sampai bahan-bahan makanan pembuat burger.

Gerobak kemudian berhenti di pinggir jalan saat ada pembeli. Suasana jalanan sendiri tidak sepadat saat ini. Namun, sejumlah kendaraan bermesin terlihat lalu lalang.

Baca Juga: Video Lawas Aurel Hermansyah dan Millendaru Viral, Netizen: Kok Berubah?

Kendaraan didominasi dengan mobil-mobil kuno. Selain itu, becak-becak hingga pesepeda juga beberapa kali melintas di jalanan itu.

Sontak, video viral di media sosial itu langsung mendapatkan perhatian luas netizen. Banyak netizen yang turut merasakan nostalgia saat melihat aktivitas sehari-hari di tahun 1980.

"Jaman dimana masih jarang motor ya. Banyakan mobil sama becak lalu lalang," komen netizen.

"Burger sepeda gini sampai akhir 90an masih ramai yang beli. Terakhir kalau di Jogja yang ada kakek-kakek yang jual di sekitar UGM," beber netizen.

"Pada masanya nanti, video keseharian kita yang kita anggap biasa dan tidak bermakna akan bernilai sejarah dan jadi bahan penelitian," komen netizen.

"Selain mahalnya kamera, dulu budaya dokumentasi kita memang kurang," tambah yang lain.

"Apakah Burger Aroma ini sekarang sudah punya cabang franchise 1000 biji?" celutuk netizen.

"Ini kameranya kayak punya TVRI jaman itu kali ya?" tanya netizen.

Itulah video viral di media sosial, video lawas yang mengungkap bagaimana penjual burger keliling tahun 1980. (Suara.com/ Ruth Meliana Dwi Indriani).

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB